Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

FKMB UINSA Belajar Gotong Royong dari Masyarakat Samin

blokbojonegoro.com | Sunday, 28 January 2018 18:00

FKMB UINSA Belajar Gotong Royong dari Masyarakat Samin

Reporter: Sutopo

blokBojonegoro.com -
Forum Komunikasi Mahasiswa Bojonegoro (FKMB) Uneversitas Islam Sunan Ampel(UINSA) Surabaya melakukan kunjungan ke masyarakat Samin di Dusun Jepang, Desa/Kecamatan Margomulyo, Kabupaten Bojonegoro, Minggu (28/1/2018).

Diketahui, acara tersebut bertajuk education tour dengan tema "Mengenal kearifan masyarakat Samin". Anggota FKMB yang berkunjung ketempat itu sebanyak 36 mahasiswa menuju rumah Harjo Kardi selaku sesepuh masyarakat Samin.

"Terkesan dengan keadaan disana. Ajarannya bagus, kita diajarkan untuk berbuat jujur, gotong-royong dan lain lain," kata anggota FKMB UINSA Mazro'atul Ulya, kepada blokBojonegoro.com.

Intinya, lanjut Ulya sapaan akrabnya, kita semua itu tidak boleh berbuat kejelakan. Tapi di sisi lain, sambung dia, ada sedikit perbedaan dengan apa yang ia yakini dengan keyakinan di Masyarakat Samin. "Untuk agama, keyakinan mereka begitu kuat," bebernya. [top/ito]

Tag : samin, fkmb, uinsa, surabaya



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini