Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Lama Tak Hujan, Bawang Merah di Sekar Terancam Gagal Panen

blokbojonegoro.com | Saturday, 31 March 2018 18:00

Lama Tak Hujan, Bawang Merah di Sekar Terancam Gagal Panen

Reporter: Sutopo

blokBojonegoro.com - Hujan di wilayah selatan sudah tidak turun hampir 2 minggu. Hal tersebut berakibat pada tanaman yang berada di lahan tadah hujan menjadi rawan gagal panen.

Salah satunya adalah bawang merah. Hektaran bawang merah di Kecamatan Sekar dan sekitarnya yang berada di lahan tadah hujan terancam gagal panen, lantaran daunnya mulai mengering.

"Daunnya banyak yang kering. Kalau tidak segera turun hujan bisa tidak panen," kata seorang warga, Siswoyo kepada  blokBojonegoro.com, Sabtu (31/3/2018) di lahan tadah hujan.

Di lokasi, kondisi daun bawang banyak yang layu dan mulai mengering. Sehingga hal itu berpengaruh pada buah yang dihasilkan saat panen nanti.

"Rata-rata umur bawang merah baru sekitar 40 hari atau satu bulan lebih lah. Untuk panen masih butuh waktu 20 hari lagi," terang Siswoyo.

Keluhan senada juga dirasakan oleh petani lain, Mutakin mengaku bawang miliknya juga pada layu karena kekuraan air. Dirinya tak bisa berbuat banyak, sebab, mau diairi dengan menggunakan pompa jaranya terlalu jauh dengan sungai. Selain itu lahan tadah hujan rata-rata berada di perbukitan jadi susah pengairannya secara manual. 

"Mau bagimana lagi, hanya bisa pasrah harus menunggu hujan turun. Kalau nggak segera turun bisa gagal panen bawang saya," tuturnya. [top/ito]

Tag : Bawang, sekar



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini