Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pekan Ini, Dispora Bojonegoro Akan Gelar Seleksi Paskibra

blokbojonegoro.com | Monday, 02 April 2018 16:00

Reporter: M Safuan
 
blokBojonegoro.com - Sebagai persiapan menyambut upacara bendera Hari Ulang Tahun Republik Indonesia, Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Bojonegoro, berencana akan melaksanakan seleksi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang akan dilaksanakan pada Rabu (4/4/2018) mendatang.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Bidang Kepemudaan, Dispora Bojonegoro, Iriantini Asianing Murti saat ditemui blokBojonegoro.com. Wanita yang kerap disapa Tini mengatakan seleksi Paskibra nanti akan melibatkan 443 siswa dari seluruh sekolah tingkat SMA/SMK dan MA se Kabupaten Bojonegoro.

"Dari jumlah itu nantinya akan diambil 74 Paskibra baik dari putra maupun putri," jelasnya kepada blokBojonegoro.com

Saat disinggung apakah ada batasan saat sekolah mengirimkan perwakilannya, dirinya menjelaskan tidak ada batasan setiap sekolah yang ingin mengirimkan perwakilannya untuk ikut seleksi Paskibraka, namun yang terpenting sesuai dengan kemampuan dan prosedur yang ditetapkan.

"Selain itu, seleksi Paskibra ini sudah menjadi agenda rutin menyambut HUT RI," tandas Tini kepada blokBojonegoro.com.

Ada tiga tahapan yang harus diikuti oleh para calon Paskibra yaitu pada tahap pertama peserta paskibra harus lolos tes kesehatan, pada tahap kedua setiap anggota Paskibra harus mempunyai postur tubuh atau kesamaptaan dan tahap ketiga setiap Paskibra juga harus melewati sesi wawancara.

Diharapkan usai melewati tiga tahap itu nantinya dapat diperoleh Paskibra yang mumpuni dan mengemban amanah. [saf/lis]

Tag : dispora, paskibra. seleksi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini