Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pemkab Imbau Masyarakat Khusuk Jalankan Ibadah dan Tak Terprovokasi

blokbojonegoro.com | Thursday, 17 May 2018 16:00

Pemkab Imbau Masyarakat Khusuk Jalankan Ibadah dan Tak Terprovokasi

Reporter: Sutopo

blokBojonegoro.com - Memasuki Bulan Suci Ramadan 1439 H, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro mengimbau kepada umat muslim agar senantiasa khusu' menjalankan ibadah tanpa mudah terprovokasi berita terkait teror.

"Kepada seluruh umat Islam di wilayah Kabupaten Bojonegoro, saat menjalankan ibadah agar mengedepankan saling menghormati antar sesama umat Islam sekaligus pemeluk agama lain.Bupati juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah Puasa di bulan nan penuh keberkahan ini," kata Kabag Humas Pemkab Bojonegoro, Heru Sugiharto, saat menyampaikan pesan PJ Bupati, Kamis (17/5/2018).

Ditambahkan, sebagai bangsa yang terdiri dari berbagai suku, ras dan agama, sudah sewajarnya masyarakat Indonesia mengedepankan toleransi dan saling menghargai. Sebab, hal itu menjadi kunci dalam kehidupan berbangsa dan bernegara serta bermasyarakat.

Pj Bupati Bojonegoro juga mengimbau segenap lapisan masyarakat untuk melaksanakan ibadah dengan khusuk dan tak terpengaruh dengan aksi teror yang terjadi beberapa waktu lalu.

"Jangan panik dan jangan terbawa suasana , namun jangan pula lengah kita harus tetap waspada," pintanya.

Pihaknya juga berharap agar warga mengintensifkan Sistem Keamanan Keliling (Siskamling) di wilayah mereka. "Tak ada salahnya melakukan deteksi dini sekaligus upaya preventif. Apalagi jika itu bertujuan positif dan demi kepentingan khalayak umum," serunya. [top/lis]

Tag : pemkab, imbauan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini