Kirab Koin NU
Saat Ini Kirab Koin NU Sampai Ngasem
blokbojonegoro.com | Tuesday, 29 May 2018 16:30
Kontributor: Apriani
blokBojonegoro.com - Kirab Koin Nahdlatul Ulama (NU) PCNU Kabupaten Bojonegoro, yang dilaksanakan hari Selasa, (29/5/2018). Berawal dari ujung timur Bojonegoro yaitu Kecamatan Baureno dan akan berakhir di Kantor PC NU Bojonegoro.
Setelah berjalan, sekitar pukul 15.00 WIB rombongan Kirab Koin NU telah sampai di MWCNU Ngasem. Sesampainya di lokasi MWCNU Ngasem dilaksanakan upacara penyambutan, yang dihadiri seluruh organisasi yang di bawah naungan NU di Kecamatan Ngasem.
Upacara tersebut diawali dengan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Subhanul Watton, dan Salawat. Selanjutnya sambutan-sambutan. Sambutan pertama dari Ketua PC Lazisnu Kabupaten Bojonegoro, KH. Abdul Hilmi Al-Jumadi.
Ia menuturkan, Kirab Koin ini start di Banten dan nantinya finish di Banyuwangi berakhir pada tanggal 11 Juni 2018 mendatang. Harapannya dengan Kirab Koin ini bisa menjadikan kemandirian dari NU.
"Saya ucapkan terimakasih untuk masyarakat Ngasem semoga koin-koin ini menjadi berkah," tutur KH. Abdul Hilmi Al-Jumadi.
Kemudian Ketua PAC NU Ngasem, Mukhtar menyebutkan, pengambilan koin dibagi beberapa titik atau per ranting di Kecamatan Ngasem. Yang selanjutnya dikumpul menjadi satu untuk dihitung di Kantor MWCNU Ngasem.
"Koin ini dari kita, untuk kita, dan nantinya akan kembali untuk kita. Semoga dengan ini kita menjadi organisasi NU yang Rahmatan Lil Alamin," terangnya. Kemudian dilanjutkan ditutup dengan doa dan salawat. [ani/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini
Loading...