Expo Al Rosyid 2018
Expo Pasar Murah Al Rosyid Dibuka, Pengunjung Bludak
blokbojonegoro.com | Friday, 06 July 2018 20:00
Reporter: M. Safuan
blokBojonegoro.com - Expo dan pasar murah Pondok Pesantren (Ponpes) Al Rosyid resmi dibuka Jumat (6/7/2018) malam, yang akan berlangsung hingga Kamis (12/7/2018) mendatang.
Acara yang mendapatkan dukungan dari ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) dan beberapa sponsor itu dibuka oleh Kapolres Bojomegoro, Ary Fadli bersama Pengasuh Ponpes Al Rosyid, Vice President EMCL, Dandim 0813 Bojonegoro, serta perwakilan Forpimda Bojonegoro.
Kapolres Bojonegoro, Ary Fadli dalam sambutannya menyampaikan selamat bagi Ponpes Al Rosyid yang setiap tahunnya bisa menggelar expo dan pasar murah, "karena dengan kegiatan ini Al Rosyid bisa saling mendekatkan diri dengan warga sekitar," katanya.
Vice President ExxonMobil Cepu Limited (EMCL), Muhammad Nurdin menyampaikan peran serta EMCL dalam kegiatan ini sebagai bentuk partisipasi untuk menumbuhkan perekonomian masyarakat, oleh karena itu pihaknya sangat mendukung kegiatan expo dan pasar murah.
"Dukungan ini salah satu bentuk program EMCL dalam membantu masyarakat serta dukungan dalam bidang pendidikan," terang Muhammad Nurdin di hadapan seribuan pengunjung yang hadir.
Pembukaan expo dan pasar murah ditandai dengan pemotongan pita, kemudian para tamu undangan juga mengunjungi beberapa stand yang ada, dan melihat langsung pengolahan sampah yang ada di area Ponpes.
Pengasuh Ponpes Al Rosyid, Alamul Huda Masyhur mengatakan, kegiatan expo untuk melatih siswa agar berjiwa dermawan serta melatih berwirausaha.
"Selain itu kegiatan ini untuk kreasi siswa, salah satunya diresmikannya balai pembuatan kaligrafi oleh Dandim 0813 Bojonegoro," tambahnya kepada blokBojonegoro.com.
Acara pembukaan semakin meriah dengan hadirnya hiburan musik balada yang membawakan lagu-lagu islami, bahkan para undangan turut membawakan lagu salawat. [saf/mu]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini