20:00 . Tak Perlu Repot Bawa Dompet, Bisa Bayar Tagihan Hingga Pulsa Lewat BRImo   |   19:00 . Belasan Tahun Warga Kayulemah ini Buka Lapak Buah Semangka, Harganya Murah   |   18:00 . Desa Sugihwaras dari Pelarian Senopati Kerajaan Mataram, Temukan Wanita Sakit Kusta   |   17:00 . Kafilah Bojonegoro Optimis Berprestasi di Ajang MTQ XXX Jawa Timur   |   16:00 . Sebulan Jelang Liga 3 Jatim, Bagaimana Nasib Persibo Bojonegoro?   |   14:00 . Tak Ada Persiapan Liga 3, Supporter Persibo Surati Pj Bupati Bojonegoro   |   13:00 . Rasmi, Keliling Desa Jualan Botok dan Kue Tradisional Penuhi Kebutuhan   |   16:00 . Bertahun-Tahun, Sampah Menumpuk di Bawah Jembatan Kedungadem   |   15:00 . Ziarah Makam Pahlawan Dalam Rangka Menjelang HUT TNI Ke- 78   |   14:00 . SMA N 3 Bojonegoro Peringati Maulid Nabi dengan Khidmat   |   13:00 . Rengginang Rasa-Rasa Ibu Titik, Renyah dan Ramah di Kantong   |   08:00 . Desa Trate Dinamai Demikian Berkat Keberlimpahan Bunga Terate   |   19:00 . Pasti Cair, Cara Buat Koin Shopee Jadi Saldo Dompet Digital   |   18:00 . Air dari Sendang Sampang Dipercaya Membawa Berkah   |   12:00 . Duhh.....!!! Baru Nikah 50 Pasangan Muda Cerai   |  
Tue, 03 October 2023
Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Tak Boleh Ada Plonco, Disdik Siapkan Sanksi

blokbojonegoro.com | Monday, 16 July 2018 09:00

Tak Boleh Ada Plonco, Disdik Siapkan Sanksi

Reporter: Joel Joko

blokBojonegoro.com - Memasuki Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2018/2019 yang dimulai hari ini, Senin (16/7/2018), tidak diperbolehkan ada kekerasan dan tindakan melecehkan atau peraktik plonco kepada para siswa baru. Jika ditemukan ada sekolah yang melanggar larangan tersebut, Dinas Pendidikan tidak akan segan memberikan sanksi.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim wilayah Bojonegoro, Sumiarso mengatakan, pelaksanaan MPLS selama lima hari pada jam sekolah ditangani oleh guru dengan memberikan materi yang bersifat edukatif. “Disdik akan menindak sekolah yang melakukan tindakan kekerasan yang tidak sesuai dengan tujuan MPLS,” katanya.

Ia menjelaskan, tindak kekerasan terhadap siswa baru dapat mengakibat ketakutan dan menimbulkan sikap trauma yang berujung siswa enggan berangkat sekolah. “Saya minta pihak sekolah kreatif meramu setiap kegiatan dalam MPLS,” ungkapnya.

Tak hanya itu, Sumiarso juga meminta para orang tua agar mendampingi dengan memberikan dukungan moril terhadap anak pada saat memasuki lingkungan sekolah yang baru. “Dengan dukungan orang tua, diharapkan anak secara moril siap dengan suasana baru yang menyenangkan sejak hari pertama. Dan sudah barang tentu di hari-hari selanjutnya anak akan lebih percaya diri,” bebernya.

Sumiarso menegaskan akan menindak sekolah yang melakukan tindakan kekerasan yang tidak sesuai dengan tujuan MPLS. “Sekali lagi saya harapkan tidak ada itu (kekerasan). Jika ada temuan tentu akan ada tindakan yang kami lakukan,” tandasnya. [oel/mu]

Tag : tahun ajaran baru, mpls, siswa baru



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat