Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Terkena Angin, Rumah Warga Balen Roboh

blokbojonegoro.com | Saturday, 28 July 2018 15:00

Terkena Angin, Rumah Warga Balen Roboh

Reporter: Sutopo

blokBojonegoro.com - Suparti (56) warga Dusun Bujel, Desa Suwaloh, Kecamatan Balen tak menyangka rumah yang ditempatinya bertahun-tahun harus rata dengan tanah. Rumah Suparti roboh akibat diterjang angin kencang Sabtu (28/7/2018). Rumah Suparti diketahui terbuat dari kayu.

Pada sekitar 09.30 angin berhembus kencang hingga membuat rumah miliknya pora-poranda. Sunarti yang sehari-hari bekerja sebagai buruh tani hanya bisa pasrah melihat kondisi tersebut. Beruntung, tak ada korban jiwa dalam kejadian naas tersebut.

Melihat kondisi tersebut, warga sekitar langsung bergotong-royong mengumpulkan puing-puing rumah yang diduga sudah tua dan rapuh itu. Plt Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, Nadif Ulfia membenarkan adanya kejadian rumah roboh.

Ia menambahkan, jika pihaknya telah menurunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Bojonegoro untuk mendatangi lokasi dan membantu malakukan pembersihan serta mendata kerugian materi yang dialami oleh korban.

"Pihak BPBD Bojonegoro sudah turun ke TKM (Tempat Kejadian Musibah) untuk membantu membersihkan lokasi. Serta menghitung kerugian materi yang dialami oleh korban,"terangnya.

Diperkirakan, lanjut dia, korban mengalami kerugian sebesar Rp 5 juta. Sementara pihak BPBD Bojonegoro sudah menyerahkan paket sembako yang diserahkan langsung kepada korban. Untuk santunan, menunggu ajuan tertulis dari camat setempat.[top/ito]

Tag : Angin, balen, bpbd



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini