Sumur Air di Tepi Jalan Raya ini Tak Pernah Kering
blokbojonegoro.com | Saturday, 11 August 2018 12:00
Kontributor : Maulina Alfiyana
blokBojonegoro.com - Sumur air yang berada di tepi jalan raya turut Desa Prayungan, Kecamatan Sumberejo, Kabupaten Bojonegoro yang terletak tepat di depan SMPN 1 Sumberrejo ini, konon katanya sudah ada sejak zaman penjajahan dan tak pernah kering meskipun musim kemarau berlangsung.
Masyarakat biasa menyebutnya Sumur Ratan, karena letaknya yang berada di pinggir ratan (jalan). Ada juga yang menyebutnya Sumur Wali, sumur yang tidak pernah kering sepanjang masa.
Sumur ratan ini berbeda dengan sumur-sumur yang lainnya. Jika air dari sumur lainnya jika direbus mengeluarkan zat kapur, lain lagi dengan sumur ini. Ketika direbus, air tampak bersih tanpa ada kotoran apapun, dan rasa airnya pun beda dengan air-air sumur lainnya.
"Setiap lewat, saya selalu mengabil air dari Sumur Ratan untuk saya konsumsi dengan keluarga di rumah," terang salah satu supir Truk Wardi, kepada blokBojonegoro.com.
Ada yang lain lagi dari Sumur Ratan ini, jia sumur pada umumnya pasti dasarnya tanah. Tapi tidak dengan sumur ini. Dasar sumur dipasang pasir dan bata merah. Meski demikian, selalu saja air di dalam sumur itu.
"Setiap hari saya dan keluarga mengonsumsi air dari sumur ratan, selain jernih dan bersih rasanya pun enak," ungkap salah satu warga Desa Prayungan, Mulyadi Kepada blokBojonegoro.com. [lin/ito]
Tag : sumur, prayungan, sumberejo
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini