Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

HSN 2018

Malam Syahdu HSN dengan Tadarus

blokbojonegoro.com | Sunday, 21 October 2018 20:00

Malam Syahdu HSN dengan Tadarus

Kontributor: Maulina Alfiyana

blokBojonegoro.com – Hari Santri Nasional (HSN) 2018 diperingati berbagai cara oleh masyarakat. Seperti yang digelar masyarakat Desa Sarangan, Kecamatan Kanor, Bojonegoro dengan bertadarus.

Selepas salat Isyak, Minggu (21/10/2018) malam, kebanyakan alat pengeras suara di masjid maupun musala terdengar suara orang mengaji. Seperti ketika tadarus di malam puasa Ramadan.

“Syahdu banget saat malam hari terdengar orang mengaju bersahut-sahutan dari pengeras suara,” kata salah satu warga Khusairi.

Rangkaian peringatan HSN seperti ini yang patut diteladani dan bisa dilakukan untuk tahun-tahun mendatang. Karena, kiai maupun santri sangat besar jasanya untuk kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Sementara itu salah satu pengasuh musala di Desa Sarangan, Syaifurrohman mengaku jika dengan doa, termasuk membaca Alquran, bisa memberikan pembelajaran yang baik ke generasi milenial.

“Karena, setiap habis Magrib mupun Isyak semakin sedikit generasi muda yang meramaikan masjid atau musala. Jadi momentum HSN kita pakai untuk pelajaran bersama,” pungkasnya. [lin/ito]

Tag : hsn, bojonegoro, kanor



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini