Nantikan, Festival banyuurip Segera Digelar
blokbojonegoro.com | Thursday, 01 November 2018 15:00
Kontributor: Abdul Rokim
blokBojonegoro.com - Festival Banyu Urip (FBU) merupakan acara rutin tahunan Kabupaten Bojonegoro yang diselenggarakan oleh Kecamatan Gayam dan didukung Operator Lapangan Migas Banyuurip, ExxonMobil Cepu Limited (EMCL). Kegiatan tersebut sebagai peringatan Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro ke 341 tahun dan juga Hari Jadi Kecamatan Gayam yang genap berusia 6 tahun.
Kegiatan yang akan berlangsung mulai tanggal 16 hingga 18 November 2018 tersebut menganbil tema "Harmoni Energi dan Budaya Banyuurip untuk Negeri". Sedang untuk tempat kegiatan akan dilaksanakan di Lapangan Sepakbola Desa/Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro.
Dalam acara tersebut akan menampilkan beberapa kegiatan, mulai dari penampilan kebudayaan, pameran produk unggulan, ngopi dan ngaji bareng Forkopimda, diskusi kepemudaan, hingga fun bike dan tak lupa akan ada penampilan komedian ternama yaitu Cak Percil cs, yang akan menambah semarak FBU tahun ini.
Untuk itu acara yang dilaksanakan setahun sekali tersebut sayang untuk dilewatkan, maka hadirilah agar tidak ketinggalan dengan keseruan yang ada di FBU. [im/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini