Pemkab Berupaya Kembangkan Transparansi PPID
blokbojonegoro.com | Tuesday, 27 November 2018 16:00
Kontributor : Candra Kurniawan
blokBojonegoro.com - Pemkab Bojonegoro melakukan rapat koordinasi transparansi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) se-kabupaten Bojonegoro. Acara yang diselnggarakan diruang angling dharma Selasa (27/11/2018) ini dibuka oleh PJ Sekretaris Daerah, serta dihadiri oleh para pejabat pengelola informasi di masing-masing SKPD.
Kepala Bidang PIAP, Sigit Jatmiko menyampaikan, kegiatan ini merupakan agenda utin yang diselenggarakan bidang PIAP setiap tahun. Di mana kegiatan ini bertujuan untuk mengupdate perkembangan informasi dan transparansi pemerintah. Meskipun banyak informasi yang diupgrade diwebsite dan media yang lain, namun belum bisa sepenuhnya memenuhi kebutuhan masyarakat akan informasi.
"Selain melayani permohonan informasi PPID kab Bojonegoro juga melayani pengaduan masyarakat, karena pengaduan masyarakat juga merupakan informasi yang harus dikelola," ungkapnya.
PJ Sekeretaris Daerah , Yayan Rohman dalam sambutannya menyampaikan, kebutuhan masyarakat dulu dan sekarang sudah beda mengenai keterbukaan dan transparansi daerah. Karena masyarakat sekarang sudah semakin kritis akan informasi. Kebutuhan informasi merupakan kebutuhan mendasar bagi setiap orang sebagai sarana pengembangan pribadi dan lingkungan sosialnya.
Menurut Yayan, hak memperoleh informasi merupakan salah satu hak asasi manusia yang harus terlayani dengan baik oleh penyelenggara negara.informasi publik yang terbuka merupakan salah satu ciri penting negara demokrasi yang menjunjung tinggi kedaulatan rakyat untuk mewujudkan penyelenggara negara yang baik.
Dengan kemajuan teknologi dan informasi membuat pola-pola interaksi antara pemerintah dan rakyat juga telah berubah. Interaksi rakyat bisa dilakukan tanpa terhalang oleh jarak dan rentang waktu yang lebih cepat. "Rakyat bisa menyampaikan input, bisa menyampaikan kritik, bisa menyampaikan keluhan-keluhan terhadap pelayanan publik secara langsung dengan menggunakan teknologi informasi, bisa call centre sms, e-mail, twitter, facebook, instagram dan masih banyak lagi." kata Yayan.[wan/ito]
Tag : ppid, rapat, sekda, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini