Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Atap SDN Growok 2 Ambruk

Dewan Bakal Selidiki Runtuhnya Atap SDN Growok 2

blokbojonegoro.com | Friday, 21 December 2018 19:00

Dewan Bakal Selidiki Runtuhnya Atap SDN Growok 2

Kontributor: Wahyudi

blokBojonegoro.com - Ketua Komisi D DPRD Bojonegoro, Fauzan, bakal melakukan upaya penyelidikan terkait peristiwa runtuhnya atap bangunan gedung SDN 2 Growok Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur.

Sebab, sekolahan tersebut sempat mendapatkan bantuan rehab bangunan pada tahun 2012 lalu. Harusnya kondisi bangunan saat ini masih baik. Namun, kenyataannya tidak. Malah atapnya runtuh.

Baca: Pasca Insiden Atap Kelas Runtuh, Ini Himbauan Disdik

"Ya, berarti kualitas bangunannya jelek," katanya kepada blokBojonegoro.com, Jum'at (21/12/2018).

Uaya penyelidikan itu nanti bakal diketahui siapa pihak yang mengerjakan atau membangun sekolahan tersebut. "Jangan sampai rusaknya itu karena spesifikasi saat pengerjaan tidak terpenuhi," katanya.

Karena itu, dewan akan secepatnya melakukan pengecekan. Karena ini untuk sarana belajar mengajar, maka harus dilakukan perbaikan secepatnya.

"Kalau misalnya belum dianggarkan, dapat menggunakan dana darurat terlebih dahulu," ucap politisi Partai Demokrat ini.

Menurut Fauzan, pihaknya akan mendorong untuk secepatnya dilakukan perbaikan. Sebeb harus segera ditangani. Jangan sampai rusaknya sekolahan itu mengganggu proses belajar mengajar.

Sebelumnya, bangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Growok Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro atap ruang kelasnya runtuh, Rabu (19/12/2018) malam sekitar pukul 22.00 Wib.

Akibatnya, beberapa ruang kelas rusak parah dan tidak bisa digunakan untuk aktivitas belajar mengajar. Ruang kelas yang rusak parah, meliputi ruang kelas III, IV dan V sekolahan tersebut. [yud/mu]

growok-5

Tag : komisi d, atap kelas runtuh



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini