Festival Bengawan 2018
Penonton Padati Garis Start Perahu Hias
blokbojonegoro.com | Sunday, 30 December 2018 07:30
Kontributor: Abdul Rokim
blokBojonegoro.com - Rangkaian kegiatan Festival Bengawan 2018 hari ini adalah parade perahu hias yang menyusuri aliran sungai terpanjang di pulau jawa.
Perahu hias sendiri mengambil start di lapangan Desa Sukoharjo (Sale) Kecamatan Kalitidu Kabupaten Bojonegoro dan berakhir di Taman Bengawan Solo (TBS) minggu (30/12/2018) .
Kegiatan dibuka dengan kesenian tradisional Reog, Jaranan, dan Campur Sari lokal Kota Ledre. Mulai pagi sekitar pukul 06.00 Wib pagi penonton sudah mulai berdatangan untuk menyaksikan rangkaian acara tersebut. Salah satu pengunjung, Arifin sengaja datang lebih pagi untuk melihat acara menarik itu dari dekat.
"Dari pagi sudah datang, agar tidak ketinggalan kemeriahannya. Bareng teman-teman sekalian liburan sekolah," jelasnya.
Sedang untuk peserta sendiri ada 25 perahu. "Semalam datangnya, dan tidur di atas perahu bersama teman-teman," ungkap salah satu peserta umum, Adi Setyopambudi. [im/mu]
Tag : perahu hias
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini