Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Hingga Februari, 114 Jabatan Kepala Sekolah SD Kosong

blokbojonegoro.com | Friday, 22 February 2019 19:00

Hingga Februari, 114 Jabatan Kepala Sekolah SD Kosong

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Kekosongan Kepala sekolah baik tingkat Taman Kanak-kanak (TK), SD dan SMP dilingkup Dinas Pendidikan Daerah (Disdikda) Bojonegoro, hingga Februari 2019 ini jumlah mencapai 116 jabatan.

"Namun kekosongan Kasek yang paling banyak ada di SD yakni berjumlah 114 kasek, sedangkan untuk Kasek SMP dan TK hanya ada satu jabatan Kasek yang kosong," tutur Kabid PTK, Dinas Pendidikan Bojonegoro, Aunur Rofiq.

Menurut dia, pihaknya belum bisa memastikan kapan kekosongan itu akan segera terisi, pasalnya, pengisian kekosongan Kasek itu juga menunggu intruksi dari Bupati Bojonegoro.

"Tidak hanya itu, ketersediaan Calon Kasek itu pun tidak sebanding dengan kekosongan jabatan Kasek itu," ucapnya saat ditemui blok Bojonegoro.com, Jumat (22/2/2019).

Dirinya mengatakan, direncanakan pada tanggal 1 Maret nanti seluruh Calon Kasek akan menn diklat kepala sekolah, diklat tersebut secara estimasi bakal dilaksanakan selama 3 bulan.

Sedangkan untuk para calon Kasek yang bakal mengikuti diklat nanti 115 calon Kasek baik tingkat TK, SD hingga SMP. "Namun untuk peserta diklat calon Kasek SD ada 100 orang dan selebihnya diikuti calon Kasek TK dan SMP," terang pria yang akrab disapa Rofiq.

Seperti diketahui, pelaksanaan tes Kasek SD lalu diikuti ratusan peserta dan pelaksanaannya tes tersebut dilaksanakan selama dua hari yang melibatkan dari LP2KS yang berasal dari kota Solo. Dengan adanya LP2KS itu nantinya hasil dari calon Kasek SD bisa diketahui kualitas maupun kuantitas para calon Kasek SD yang bakal mengisi kekosongan jabatan Kasek SD. [saf/lis] 

 

 

Tag : kasek, sekolah , kosong



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini