Hasil Panen Cabai Petani Dander Terserang Penyakit Penyakit Belek
blokbojonegoro.com | Saturday, 02 March 2019 11:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Selain harga cabai yang terus turun, petani cabai di Kecamatan Dander juga mengeluhkan kualitas cabai yang dipanen kali ini kurang bagus, pasalnya banyak cabai terserang penyakit belek. Dengan kondisi kualitas itu, harga jual cabai juga cukup berpengaruh.
Salah satu petani, Suyadi mengakui kualitas panen cabai kali ini kualitasnya kurang bagus karena banyak cabai yang terserang penyakit. Padahal saat dalam perawatannya sudah melakukan penyemprotan untuk mencegah penyakit belek itu menyerang cabai.
"Hampir semua cabai terkena penyakit belek tersebut," keluh Suyadi kepada blokBojonegoro.com.
Dirinya menambahkan, selain penyakit belek yang menyebabkan faktor kualitas cabai kurang bagus karena seringnya terjadi hujan malam atau karena embun pagi yang begitu pekat sehingga air embun itu nempel di buah cabai itu, sehingga kualitas cabainya tidak kekat.
Dengan kondisi seperti itu, para petani tersebut tetap membawa hasil panen seraya nantinya memilah cabai yang tidak terkena penyakit, hal itu dimaksudkan agar harga jual petani ke tingkat tengkulak bisa maksimal. "Pasalnya harga cabai saat ini hanya laku 4 ribu perkilonya," keluh Yadi sapaan akrabnya.
Saat disinggung kapan harga jual cabai bisa laku tinggi dan bagus kualitas cabainya? Yadi mengatakan biasanya pada musim kemarau harga jual cukup tinggi bahkan harga kualitas cabainya cukup bagus.
Seperti diketahui harga cabai beberapa minggu terakhir ini harganya terus mengalami penurunan. Dengan kualitas cabai seperti itu, petani khawatir modal yang dibuat untuk tanam tidak kembali modalnya. "Balik modal aja sudah cukup baik," cakap Yadi kepada blokBojonegoro.com.[saf/ito]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini