Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pemilu 2019

Dua Kecamatan Belum Serahkan Laporan Rekapitulasi ke KPU

blokbojonegoro.com | Friday, 26 April 2019 16:00

Dua Kecamatan Belum Serahkan Laporan Rekapitulasi ke KPU

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - 26 kecamatan sudah menyerahkan hasil rekapitulasi Perhitungan suara di tingkat kecamatan. Bahkan logistik surat suara dan alat Pemilu 2019 saat ini sudah dikembalikan ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bojonegoro.

"Hasil rekapitulasi hitung suara di PPK Kecamatan sudah hampir semuanya rampung dan hanya tinggal dua kecamatan yang belum serahkan ke KPU Bojonegoro," kata Divisi Teknis, KPU Bojonegoro, Fatkhurrohman.

Lanjut Rohman, meski tinggal dua kecamatan yang belum menyerahkan laporan rekapitulasi, namun untuk seluruh logistik Pemilu 2019 sudah diserahkan ke Gudang KPU Bojonegoro. "Dua Kecamatan yang belum serahkan laporan rekapitulasu yakni Kecamatan Dander dan Kota Bojonegoro," beber Rohman.

Masih kata Rohman, untuk penyimpanan logistik Pemilu 2019 dari kecamatan, terbagi menjadi tempat penyimpanannya yakni di Gudang KPU Bojonegoro, Jalan KH Rosyid dan bekas Gudang Kantor KPU Bojonegoro lama di Jalan Gajahmada.

"Diperkirakan laporan hasil rekapitulasi itu selesai dan diserahkan ke KPU Bojonegoro, hari ini Jumat (26/4/2019)atau Sabtu (27/4/2019) besok," cakap Rohman.

Penyerahan rekapitulasi hitung suara ke KPU Bojonegoro, terbilang cepat, padahal KPU menargetkan penyerahan rekap tersebut 10 hari, namun hingga saat ini tinggal dua kecamatan yang belum menyerahkan laporan hasil rekapnya ke KPU Bojonegoro. [saf/lis]

 

Tag : kpu, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini