1.414 Peserta Turut Karnaval dan Pawai Sambut Ramadan di Gayam
blokbojonegoro.com | Wednesday, 01 May 2019 09:00
Reporter: Mukhlisotur
blokBojonegoro.com - Sebanyak sekitar 1414 peserta mengikuti kegiatan karnaval dan pawai menyambut Bulan Suci Ramadan 1440 Hijriah di Desa Brabowan, Kecamatan Gayam, Bojonegoro.
Ketua panitia kegiatan, Robiatun memaparkan, kegiatan pawai ini diikuti lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dari 12 desa yang ada di Kecamatan Gayam.
"Jumlah peserta didik 651 ditambah walimurid 651 dan 78 pendidik ditambah sekitar 34 anak yatim piatu, jadi total ada 1.414 peserta," imbuhnya.
Para peserta memulai start pawai dari Sekolah Dasar Negeri (SDN) Brabowan dengan finis di lapangan desa setempat. Selain peserta pawai, hadir pula tamu-tamu undangan mulai Muspika Kecamatan Gayam, Danposramil, Kapolsek, Kepala UPT Dinas Pendidikan Daerah (Disdikda) Bojonegoro wilayah 10, Perangkat Desa Brabowan dan tak ketinggalan juga para donatur.
Dalam sambutannya, Camat Gayam, Wardoyo mengapresiasi kegiatan penyambutan Bulan Ramadan tahun ini apalagi dengan melaksanakan pawai yang diikuti anak-anak usia dini. Hal ini sebagai bentuk memperkenalkan Bulan Ramadan sebagai bulan penuh hikman sejak kecil.
"Perlu ditingkatkan dan dijadikan kegiatan rutin tahunan, sehingga menambah rasa keimanan bagi generasi Islami," ucapnya. [lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini