Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Bupati Car Free Day Bersama Atlet Porprov

blokbojonegoro.com | Sunday, 05 May 2019 09:00

Bupati Car Free Day Bersama Atlet Porprov

Kontributor : Muhammad Qomarudin

blokBojonegoro.com - Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah bersama para atlet, official maupun para pelatih masing-masing cabang olahraga untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur mengikuti Car Free Day di Alun-alun Bojonegoro, Minggu (5/5/19) pagi.

Selain para atlet dan juga official masing masing Cabor, terlihat juga Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro, Hanafi dan Kepala Komiten Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bojonegoro Ali Mahmudi.

Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah menyampaikan, kegiatan tersebut bertujuan untuk lebih mengenalkan siapa saja yang terlibat dalam Porprov nanti, baik dari pelatih, Official, maupun para Atlit yang akan bermain. Sebab, mereka semua akan mewakili Kabupaten Bojonegoro untuk berlaga dalam Porprov yang ke enam ini.

"Kita mengajak masyarakat untuk ikut mendukung para Pelatih, Official dan juga para Atlit saat Berlaga dalam Porprov nantinya," ungkap Anna Mu'awannah.

Bupati perempuan pertama di Bojonegoro ini juga berharap, para atlit tetap bersemangat dalam menghadapi Porprov nantinya. Sehingga apa yang ditargetkan pada Porprov ini juga bisa tercapai dan tentunya bisa mengharumkan nama Bojonegoro nantinya.

Pada Porprov 2019, Kabupaten Bojonegoro bersama Lamongan, Tuban dan Gresik bakal menjadi tuan rumah bersama. Untuk Kabupaten Bojonegoro bakal menjadi tuan rumah 12 cabang olahraga.[din/ito]

Tag : Bupati, cfd, atltil, koni, porprov



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini