Arus Mudik, Dinkes Siapkan 108 Tim Medis dan 36 Ambulan
blokbojonegoro.com | Tuesday, 28 May 2019 18:00
Kontributor: Muhammad Qomarudin
blokBojonegoro.com - Mengantisipasi adanya kendala medis bagi masyarakat yang akan menjalani mudik Lebaran nanti, pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bojonegoro menyatakan telah menyiapkan setidaknya ada 36 mobil ambulans dan 108 tim medis yang tersebar di sejumlah lokasi pos kesehatan.
Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro, Ahmad Hernowo mengatakan, pihaknya siap menghadapi persiapan arus mudik maupun arus balik Lebaran tahun ini, khususnya dengan memastikan tersedianya pelayanan medis yang bersiaga di beberapa titik mengawal perjalanan para pemudik.
"Kita sudah siap, kita juga bekerja sama dengan dua Kampus Kesehatan di Kabupaten Bojonegoro untuk membantu membek up dua pos kesehatan di Terminal dan Taman Rajekwesi," ungkapnya, Rabu (28/5/19).
Ia menjelaskan, kedepanya Dinas Kesehatan juga bakal membuka beberapa titik posko kesehatan, seperti di jembatan timbang Baureno, Terminal Rajekwesi, Taman Rajeksesi, Watu Jago, tempat uji Kir Sukowati Kapas, Terminal Padangan, terminal Betek Temayang dan beberapa titik lainya. Masing-masing akan dijaga beberapa petugas yang telah disiapkan untuk mengantar atau menjemput pemudik yang membutuhkan pelayanan medis lanjutan (rujukan).
"Kita sudah membuat jadwal, ada 36 Dokter dan 72 paramedis, dan posko kesehatan sendiri akan mulai dibuka pada H-7 hingga H+7 hari raya Idul Fitri 1440 Hijriah," jelasnya.
Selama periode libur Lebaran, sebut Hernowo, ruang rawat inap puskesmas dan instalasi gawat darurat (IGD) rumah sakit tetap buka 24 jam penuh. Hal tersebut diintruksikanya guna menanggulangi jika ada sesuatu yang tidak diharapkan saat perjalanan pemudik.
"Selain posko, kita juga bekerjasama dengam Dinas Kesehatan Provinsi, Dinas Perhubungan Bojonegoro dan Polres Bojonegoro untuk mengecek kesehatan dan melakukan tes urin kepada sopir bus, apakah dalam pengaruh minuman keras dan Narkoba atau tidak," pungkasnya. [din/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini