Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pengisian Kekosongan Kepala SD Belum Bisa Dipastikan

blokbojonegoro.com | Tuesday, 15 October 2019 12:00

Pengisian Kekosongan Kepala SD Belum Bisa Dipastikan

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Hingga kini, ratusan kekosongan Kepala Sekolah Dasar (SD) masih belum terisi, padahal calon Kepala SD telah mengikuti beberapa tahapan persyaratan mulai test hingga mengikuti diklat beberapa bulan lamanya. Meski begitu, Dinas Pendidikan (Disdik) Bojonegoro, belum bisa memastikan Pengisian kekosongan Kepala Sekolah Dasar (SD) bakal segera terisi.

"Memang semua tahapan sudah dilalui oleh seratusan calon Kepala SD," kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Bojonegoro, Hanafi.

Lanjut Hanafi, belum terisinya kekosongan Kepala SD itu dikarenakan masih menunggu SK Bupati Bojonegoro tentang pengisian kekosongan kepala SD. Padahal untuk diklat para calon kepala SD itu ditangani langsung Lembaga Pengembangan Pemberdayaan Kepala Sekolah (LP2KS) yang ada di Solo, Jawa Tengah.

Terpisah, Plt Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bojonegoro, M Aan Syahbana mengatakan semua berkas calon Kepala SD memang sudah masuk di kantornya. Namun untuk segera kapan kepastian pengisian Kekosongan itu terisi, pihaknya belum bisa memastikannya.

"Ya masih nunggu, keputusan dari Bupati Bojonegoro," tambahnya.

Kekosongan Kepala SD di Bojonegoro, kurang lebih mencapai 132 sekolah. Terjadinya Kekosongan itu karena jabatan kepala SD itu ada yang telah melewati masa Purna dan kembali menjadi guru dan ada pula yang meninggal dunia. Oleh karena itu, agar proses KBM di SD tetap berjalan, Kepala Sekolah SD lain bisa merangkap jabatan menjadi Kepala SD yang kosong tersebut. [saf/ito]

Tag : Pengisian, kepala, sd



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini