Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

#blokBojonegoroTV

Selisih Gol, Awas Persibo Bisa Tergeser dari Puncak Klasemen

blokbojonegoro.com | Thursday, 17 October 2019 18:00

 

Setelah sukses menaklukkan Bumi Wali FC dengan skor 3-2 di kandang sediri, stadion letjend. H. Soedirman pada Minggu 13 oktober 2019.

Persibo Bojonegoro kembali memuncaki klasemen sementara, pada grup A liga 3 jawa timur putaran kedua ini.

Sebelumnya, setelah kalah dari nganjuk ladang fc dengan skor 1-0, posisi persibo tergeser di posisi kedua.

Kini poin persibo sama dengan ngajuk ladang fc, yaitu sama-sama mengoleksi poin 13, namun persibo surplus selisih gol.

Selain itu, persibo Bojonegoro masih ada dua laga tersisa, dan nganjuk ladang tinggal menyisakan 1 laga lagi.

Apabila persibo sukses menyapu bersih semua laga, dipastikan tim laskar angling dharmo ini bisa jadi juara grup.

Di grup A sendiri tiga tim, yaitu persibo, nganjuk ladang dan juga putra sinar giri masih punya peluang untuk memuncaki klasemen grup A.

Sinar giri sendiri mengoleksi 12 poin dari 6 pertandingan. sedangkan PSM kota madiun mengoleksi 4 poin dan berada di peringkat ke 4, disusul bumi wali fc yang hanya mengoleksi 2 poin dari 7 pertandingan.

Semua tentu berharap Persibo Bojonegoro bisa lolos di liga 3 jawa timur dan musim tahun depan bisa lolos di liga 2.

Meski begitu Liga 3 jawa timur musim tahun 2019 ini, menjadi catatan penting bagi klub sepakbola Persibo Bojonegoro.

Lantaran laskar angling dharmo, mendapat sangsi dari komite disiplin PSSI Jawa Timur saat laga tandang melawan nganjuk ladang fc yang berakhir ricuh.

3 sanksi persibo adalah, denda 20 juta rupiah, dan pemain cadangan persibo ridho nurcahyo didenda 5 juta rupiah serta dilarang ikut terlihat dalam aktivitas sepakbola selama satu tahun.

Sanksi ketiga, hingga akhir kompetisi tahun 2019 ini, persibo akan bertanding tanpa penonton, baik laga kandang maupun tandang.

Meski begitu sobat, para suporter setia persibo bojonegoro tetap mendukung tim kesayangannya saat berlaga, seperti saat persibo menjamu bumi wali fc di kandang pada minggu 13 oktober kemarin.

Para suporter tetap meneriakkan dukungannya dari luar stadion, dan mereka juga menggelar nonton bareng.

Dari dalam stadion, saat laga berlangsung meski kursi penonton kosong, tapi teriakan semangat para suporter tetap memenuhi tribun stadion kebanggan masyarakat bojonegoro ini.

Alhasil persibo bisa menang dari tamunya bumi wali fc dengan skor 3-2.

Tag : Persibo, bojonegoro, klasemen, liga, laga



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini