Hujan Disertai Angin, Sebabkan Beberapa Rumah di Sukosewu Rusak
blokbojonegoro.com | Saturday, 26 October 2019 19:00
Reporter :M Safuan
blokBojonegoro.com - Sabtu (26/10/2019) sore, hujan deras yang disertai angin kencang menyebabkan beberapa rumah di yang ada di Kecamatan Sukosewu mengalami rusak parah dan rumah ambruk. Walaupun begitu, beruntung dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa.
"Total ada 3 rumah yang rusak dan roboh akibat angin kencang," kata Camat Sukosewu, M Yasir.
Lanjut Yasir, hujan disertai angin kencang itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Sebelum hujan lebat, angin kencang sempat melanda, selang tidak begitu lama hujan lebat turun di wilayah desa di Kecamatan Sukosewu.
Adapun rumah warga yang terkena dampaknya sehingga rusak yakni rumah milik Sugianto (37) dan Jamiah (65), keduanya warga Desa Sumberjokidul dan Sukarno (55) warga Desa Sidodadi. Akibat kejadian ketiga rumah yang rusak dan roboh itu ditaksir mengalami total kerugian 30 juta.
Hujan yang disertai angin kencang, tidak hanya terjadi di Kecamatan Sukosewu, kejadian seruap juga terjadi Desa Jatigede. Akibat kejadian itu rumah milik Dasri (71) juga mengalami kerusakan. Bahkan taksiran kerugian yang dialami korban ditaksir mencapai 20 juta.[saf/ito]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini