DLH: Pemangkasan Pohon Rawan Tumbang Terkendala Minimnya Alat
blokbojonegoro.com | Friday, 08 November 2019 15:00
Reporter: M Safuan
blokBojonegoro.com - Ratusan Pohon tumbang di kawasan Kota Bojonegoro rawan tumbang. Terlebih saat ini memasuki musim penghujan, yang tak jarang disertai angin kencang. Sementara, saat ini pihak dinas terkait masih mengerjakan proyek gorong-gorong yang belum juga kelar.
Dengan masih belum kelarnya pengerjaan proyek tersebut ada 352 pohon yang diusulkan oleh Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Bojonegoro untuk ditebang agar tidak membahayakan.
"Memang ada usulan dari DPKPCK untuk menebang sebanyak 352 pohon untuk ditebang," ungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bojonegoro, Hanafi.
Hanafi menjelaskan pihaknya tiap hari telah melaksanakan pemangkasan pohon, namun pemangkasan pohon yang dilakukannya belum maksimal dikarenakan minimnya mobil truk pemangkas pohon yang dimiliki.
"Sedangkan untuk pemangkasan pohon yang diusulkan DPKPCK itu, setelah dilakukan kroscek oleh DLH Bojonegoro, pemangkasan pohon yang layak dipangkas hanya 152 an pohon," terang Hanafi kepada blokBojonegoro.com.
Seperti diketahui, Hujan yang turun beberapa hari mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Bojonegoro, membuat Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bojonegoro fokus pada pemotongan ranting pohon, agar pohon yang besar tersebut aman dan tidak rawan tumbang saat terjadi hujan disertai angin kencang. [saf/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini