UNBK Tahun ini Sudah Tak Ada Siswa SMA/SMK yang Menggabung
blokbojonegoro.com | Sunday, 09 February 2020 18:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) jenjang SMA / SMK bakal segera digelar bulan maret mendatang. Meski begitu, pada pelaksanaannya nanti, Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) Provinsi Jatim wilayah Bojonegoro, mengklaim semua sekolah siap melaksanakan UNBK secara mandiri dan tidak ada yang menggabung ke sekolah lain.
"Tahun 2020 ini semua SMA/SMK sudah siap melaksanakan UNBK secara mandiri," ungkap Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) Provinsi Jatim Wilayah Bojonegoro-Tuban, Adi Prayitno.
Lanjut Adi sapaan akrabnya dengan tidak adanya sekolah yang menggabung saat UNBK nanti, namun setiap SMA / SMK diwajibkan untuk menyediakan genset di sekolah, sebagai antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi khususnya didaerah yang rawan.Bulan Maret prediksi hujan masih turun, jadi persediaan genset di sekolah harus ada.
"Gensetkan sebagai antisipasi untuk menggantikan ada pemadaman listrik atau antisipasi adanya bencana akibat faktor alam lain saat ujian berlangsung," tandas Adi.
Pada UNBK mendatang ada 49 SMA dan 56 SMK yang siap menggelar ujian secara mandiri, Pada UNBK tahun 2020 ini total sebanyak 12.696 siswa bakal mengikuti Ujian. Saat ini, Cabang dinas juga masih menunggu juknis UNBK untuk persiapan mulai dari tim teknisi termasuk proktor juga perlu penyegaran server.
Saat ini tiap sekolah terus mempersiapkan siswanya dengan mengikuti simulasi, pelaksanaan simulasi tahap II SMA/SMK bakal mulai dilaksanakan besok tanggal 17-18 Februari 2020 mendatang.[saf/ito]
Tag : Unbk, sma, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini