Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Waspada Corona, Jangan Panik

Pemkab Siapkan 430 Shelter, Ini Jumlah Tampungnya

blokbojonegoro.com | Wednesday, 22 April 2020 13:00

Pemkab Siapkan 430 Shelter, Ini Jumlah Tampungnya

Reporter: M. Safuan

blokBojonegoro.com - Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) Kabupaten Bojonegoro sekaligus tim yang tergabung dalam Gugus Tugas penanganan Covid-19, menggelar progres perkembangan penanganan dan pencegahan virus Corona di Balai Latihan Kerja (BLK) Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, Rabu (22/4/2020).

Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah menyampaikan, Pemkab telah siap dalam menghadapi Covid-19 ini, salah satunya dengan menyiapkan 430 shelter di masing-masing desa bagi para pendatang dan bisa menampung sekitar 12.800 orang.

"Selain shelter desa, Pemkab juga menyiapkan dua shelter yakni di BLK dan di wilayah Desa Dander," jelas Bupati Bojonegoro di depan awak media.

Meski sudah ada himbuan agar warga menunda mudik tahun ini, namun Pemkab tidak bisa memungkiri ada banyak warga yang masih mudik.

Sehingga, jelas Bupati Bojonegoro, untuk mengantisipasi itu semua, Pemkab bersama satgas gugus Covid-19 dan desa terus memantau warga yang mudik di masing-masing desa. Sebelum berkumpul dengan keluarga, pemudik/pendatang harus menjalani tes sekaligus menginap di shelter selama 14 hari.

"Kita tak bisa membendung warga yang ingin mudik, namun warga tersebut harus mentaati peraturan yang telah ditetapkan terkait penanganan covid-19, salah satunya harus di shelter lebih dulu," terang bupati perempuan pertama Bojonegoro ini.

Bupati Anna juga berpesan kepada semua Kepala Desa agar warganya yang berada di shelter harus diperhatikan, mulai dari makan maupun minum harus tercukupi.

Selain itu, bupati juga berpesan, bagi warga yang berada di shelter jangan sampai berfikir dirinya dikekang, tapi berfikirlah demi keselamatan semua anggota keluarga yang ada di rumah maupun masyarakat sekitar.

"Guna mengantisipasi itu semua khususnya kedatangan pemudik, Pemkab siap shelter berbasis desa sebagai bentuk antisipasi penyebaran Covid-19 di Bojonegoro," pungkas bupati. [saf/ito]

Tag : pemkab, salter



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.