Jelang Lebaran, Bunga Tabur Makam Laris Manis
blokbojonegoro.com | Saturday, 23 May 2020 16:00
Kontributor : Herman Bagus
blokBojonegoro.com - Banyaknya warga yang berziarah ke makam leluhur pada hari raya idul fitri, ternyata mendatangkan rejeki bagi para pedagang bunga tabur. Di semarang, penjualan bunga tabur meningkat lima kali lipat dibanding hari biasa.
Momen lebaran biasa diisi dengan silaturahmi bersama keluarga dan orang-orang terkasih. Tradisi berkumpul dan saling bermaafan ini biasanya dilengkapi dengan ziarah kubur atau nyekar kerabat yang telah meninggal.
Para pedagang bunga tabur diserbu peziarah hingga bunga yang disediakan dalam waktu relatif singkat habis terjual, pendapatan mereka meningkat hingga lima kali lipat pada H-1 lebaran dibanding dari hari biasanya.
Sumini (59) pedagang bunga tabur di Desa Kolong Kecamatan Ngasem menuturkan, mulai menaikkan harga bunga saat menjelang lebaran, karena permintaan bunga tabur dari masyarakat juga sudah mulai naik.
"Penjualannnya juga menyesuaikan, selain permintaan di hari raya Idul Fitri meningkat tajam," ujarnya.
Meksi harga bunga tabur saat lebaran mengalami kenaikkan, pengunjung makam di Desa Kolong Kecamatan Ngasem tetap menyerbu pedagang bunga untuk mendapatan bunga tabur. Pasalnya, tradisi mengunjungi makam secara beramai-ramai ini dilakukan setiap setahun sekali.[her/ito]
Tag : Bunga, tabur, makam, laris, bojonegoro, ngasem
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini