Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Sepanjang 2020, 7 Orang di Bojonegoro Tewas Kesetrum Jebakan Tikus

blokbojonegoro.com | Wednesday, 14 October 2020 22:00

Sepanjang 2020, 7 Orang di Bojonegoro Tewas Kesetrum Jebakan Tikus

 

Reporter : M. Yazid

blokBojonegoro.com - Sebelum insiden satu keluarga di Desa Tambahrejo Kecamatan Kanor tewas tersengat listrik, selama 10 bulan terakhir, ada 7 orang yang tewas tersetrum.

Berdasarkan laporan kejadian yang ada di Polres Bojonegoro sejak Januari hingga Oktober 2020, ada empat kasus tewas tersetrum jebakan tikus. Total korban mencapai tujuh orang.

"Sebelum kejadian di Kanor sudah pernah terjadi tiga kali. Total hingga saat ini 4 kali kejadian," jelas Kasat Reskrim Bojonegoro, AKP Iwan Hari Poerwanto, Rabu (14/10/2020).

Iwan menjelaskan, rata-rata yang menjadi korban yakni petani atau pemilik sawah yang memasang jebakan tikus listrik tersebut. Sebab biasanya, saat pagi mereka lupa mematikan jebakan tikus.

"Baru kali ini yang memakan korban orang lain," imbuhnya.

Dalam kasus kematian satu di Kecamatan Kanor telah menetapkan dua orang pemilik sawah dan yang memasang jebakan tikus beraliran listrik sebagai tersangka. Kasus ini diharapkan menjadi pembelajaran para petani agar lebih berhati hati. Sebab jebakan tikus dengan aliran listrik bertegangan tinggi sangat berbahaya dan bisa menyebabkan nyawa melayang.[oel/lis]

Tag : Jebakan, tikus, listrik



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini