463 Peserta Tes Ujian Berebut 23 Lowongan Perades di Kecamatan Dander
blokbojonegoro.com | Wednesday, 21 October 2020 14:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Ratusan peserta calon perangkat desa (Perades) dari masing-masing desa di Kecamatan Dander, Selasa (21/10/2020) mengikuti tes ujian tulis secara serentak yang difasilitasi pihak kecamatan Dander yang digelar di dua tempat yakni di SMPN 1 Dander dan SMAN 1 Dander.
"Total ada 463 peserta yang ikut dalam ujian tulis serentak ini," kata Camat Dander, M Hariyanto.
Lanjut Hariyanto, ratusan peserta itu memperebutkan 23 lowongan kosong perangkat ditingkat desa. Bahkan masing peserta itu sudah melalui tahapan ditingkat panitia desa, sehingga peserta yang lolos administrasi bisa ikut ujian tulis yang digelar serentak di hari ini, Selasa (21/10/2020).
Adapun desa yang menggelar ujian pengisian perades diwilayah kecamatan Dander ada 11 Desa, yakni Desa Ngablak, Ngulanan, Sumodikaran, Karangsono, Growok, Dander, Sumberarum, Sumberagung, Sendangrejo, Mojoranu, dan Jatibelimbing.
Dalam pelaksanaan ujian perades ini, masing-masing desa sepakat untuk menggandeng pihak ketiga, guna menjaga netralitas dalam pengisian perades. Adapun pihak ketiga yang digandeng yakni STESIA Surabaya.
Menurut Camat, dipilihnya STESIA sebagai pihak ketiga tersebut, karena dinilai cukup siap. Pasalnya, awalnya pihak yang digandeng ada 4 Perguruan Tinggi (PT) yang disiapkan itu, tidak siap dalam melaksanakan pengisian perades dalam waktu dekat.
Dalam pelaksanaan ujian tes tulis tersebut, masing masing peserta harus mengerjakan sebanyak 75 soal dan harus menyelesaikan dengan durasi waktu 90 menit. Sedangkan untuk pengkoreksian hasil jawaban masing-masing peserta dikoreksi bersama yang dilakukan di SMAN 1 Dander.
"Mudah-mudah pelaksanaan ujian tes perades ini berjalan lancar semuanya," pungkas Hariyanto.[saf/ito]
Tag : tes, perangkat, desa, bojonegoro, dander
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini