BPA Bojonegoro Beri Informasi Asi Ekslusif Ibu-Ibu saat CFD
blokbojonegoro.com | Sunday, 25 October 2020 13:00
Kontributor: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Momentum hari bebas kendaraan yang diperingati setiap weekend/Minggu pagi, tak jarang digunakan oleh warga untuk berolahraga atau menikmati kebersamaan bersama keluarga. Selain itu, ada pula agenda yang bermanfaat lainnya.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Komunitas Bojonegoro Peduli Asi (BPA), Minggu (25/10/2020) tampak beberapa anggota komunitas BPA memberikan penyuluhan, sekaligus informasi kepada para Ibu-Ibu terkait pentingnya pemberian air susu ibu (ASI) ekslusif bagi anak usia 0 hingga 2 tahun.
"Tujuannya komunitas BPA sesuai dengan visi misi kami, yakni mengedukasi seluruh elemen masyarakat dan mendukung ibu-ibu untuk menyusui selama 2 tahun," jelas Founder BPA, dr. Mahrunnisa An Nashr
Founder BPA juga menjelaskan faktor-faktor tentang kegagalan menyusui. Di antaranya, kurangnya literasi ibu tentang ASI dan menyusui, pemasaran susu formula yang sedang gencar, kurangnya dukungan dari fasilitas kesehatan dan tenaga kesehatan yang masih minim pro terhadap ASI.
"Terpenting itu dukungan pemerintah dan dukungan dari suami/calon ayah bayi, keluarga dan lingkungan sekitar. Untuk menghasilkan ASI ekslusif," imbuhnya.
Pihaknya juga berharap, dengan turun di arena CFD bisa mensosialisasikan kepada masyarakat tentang pentingnya pemberian ASI sebagai makanan terbaik untuk bayi. Peran masyarakat penting untuk mendukung keberhasilan menyusui.
Sekali lagi menurutnya, kesuksesan menyusui bukan hanya peran ibu saja. Tetapi peran suami, keluarga, masyarakat bahkan pemerintah.
"Harapan kami setelah turun dan mensosialisasikan di arema CFD, banyak masyarakat yang sadar akan pentingnya pemberian ASI ekslusif untuk bayi usia 0 hingga 2 tahun. Jangan biarkan Ibu berjuang sendirian, karena menyusui (memberikan ASI) itu layak untuk diperjuangkan untuk bayi aset masa depan," pungkasnya. [liz/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini