15:00 . Asyik, Menikmati Secangkir Kopi dari Vespa Tua di Pinggir Sawah   |   19:00 . Taklukan Tri Brata Raflesia FC, Persibo Kembali Raih 3 Poin   |   17:00 . 592 Orang Daftar PPK Pilkada Bojonegoro 2024, Kebutuhan Hanya 140 Petugas   |   15:00 . Diperebutkan Ratusan Warga, Segini Gaji PPK Pilkada Bojonegoro 2024!   |   10:00 . Belajar, Pesan Penting Hardiknas Kini   |   20:00 . PKS Kantongi 3 Nama Bakal Calon Bupati, Satu Diantaranya Mantan Bupati Bojonegoro   |   18:00 . May Day, AJI Bojonegoro: Buruh Media Harus Berserikat   |   14:00 . EMCL Gandeng Ademos Kembangkan BUMDesMart di Desa Gayam   |   20:00 . Persibo Bojonegoro Taklukan QDR Makassar 2-0 di Laga Perdana   |   16:00 . Pj Bupati Bojonegoro Luncurkan Layanan Primer (ILP) dan Lansia Sembada   |   14:00 . Terlanjur Hamil, Remaja di Bojonegoro Terpaksa Ajukan Diska.   |   12:00 . Begini Cerita Mahasiswa Unigoro Olah Pisang Ulin Lolos Pemuda Pelopor   |   11:00 . Proyek Trotoar Rp23,4 M Segera Dilelang   |   09:00 . Teka-Teki Perpanjang Jabatan Kades Belum Bisa Dipastikan   |   07:00 . Tak Puas di Ranjang Berujung Selingkuh Penyebab ASN di Bojonegoro Cerai   |  
Fri, 03 May 2024
Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Komponen Pemuda di Bojonegoro Kompak Tanggulangi Covid-19

blokbojonegoro.com | Monday, 26 October 2020 10:00

Komponen Pemuda di Bojonegoro Kompak Tanggulangi Covid-19

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Dampak pandemi Covid-19 sangat dirasakan banyak kalangan, termasuk organisasi kepemudaan di Kabupaten Bojonegoro. Sehingga komponen pemuda di Kota migas ini siap menanggulangi virus yang jadi pandemi dunia ini.

Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Bojonegoro, Ali Zulkarnain menuturkan, sejak awal covid mulai masuk di Indonesia, Pemuda Muhammadiyah dengan sigap mengeluarkan instruksi untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap pandemi covid 19.

"PDPM Bojonegoro menyampaikan edaran kepada selauruh kader pemuda Muhammadiyah melakukan upaya-upaya pemutusan mata rantai covid-19, dengan penyemprotan fasilitas umum dan baksos untuk keluarga terdampak," tuturnya.

Menurutnya, dampak yang sangat kita rasakan pada saat pandemi kegiatan kegiatan yang sifatnya pengumpulan massa, harus kami tunda sebagai bentuk kepatuhan kami pada intruksi PP Pemuda Muhammadiyah.

"Pemuda Muhammadiyah mematuhi intruksi diatasnya, termasuk melaksanakan protokol kesehatan covid-19 sesuai anjuran pemerintah," terang Ali.

Sementara itu ketua Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Kabupaten Bojonegoro, Donny Bayu Setiawan mengungkapkan, terkait pandemi Covid-19 hal paling sederhana bagi pemuda untuk berperan adalah kembali ke basis terkecil. Menjadi pelopor dalam selalu terapkan protokol kesehatan (3M), baik dikeluarga dan Masyarakat.

"Disini peran karang taruna untuk menjaga masyarakat di desanya masing-masing. Selalu mengingatkan keluarga, komunitas, kelompok pemuda dan masyarakat umumnya," ungkap Dony yang juga anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro dua periode.

Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Bojonegoro yang baru terpilih, Mustakim memastikan protokol kesehatan Covid-19 termasuk saat Konfercab kemarin. "Kader Ansor harus menjaga kebugaran diri dan terus bergerak untuk lingkungan sosial disekitarnya," paparnya.

Dijelaskan Mustakim, bergerak yang dimaksud saat pandemi Covid-19 ini memberi penyadaran dan edukasi pada masyarakat. Serta selalu aktif membersihkan tempat publik, lembaga pendidikan dan tempat ibadah. "Mendukung program pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran virus," jelas Mustakim.

Sedangkan ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bojonegoro, Miftakhul Huda mengajak semua pemuda menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dalam semua kegiatan. Pandemi virus corona ini harus dicegah bersama-sama, agar memutus rantai penularannya.

"KNPI Bojonegoro mengajak semua pemuda untuk menerapkan protokol kesehatan diawali diri sendiri, dengan kesadaran diri akan menjadi contoh yang lainnya," harapnya.

Ditambahkan, berbagai upaya dilakukan pemuda adanya dampak pandemi Covid-19, mereka melakukan penyemprotan, bakti sosial dan aksi-aksi kepedulian yang lainnya. "Sinergitas bersama perlu ditingkatkan, dampak covid-19 tidak hanya peran pemerintah saja. Tapi juga pemuda dan lainnya ikut menanggulangi covid," pungkasnya. [zid]

Tag : covid 19, pakai masker, jaga jarak



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

  • Monday, 19 February 2024 20:00

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG Perwakilan PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12, Regional Indonesia Timur, Subholding Upstream Pertamina mengunjungi kantor redaksi blokBojonegoro.com (Blok Media Group/BMG), di BMG CoWorking Space, Jalan Semanding-Sambiroto, Desa Sambiroto, Kecamatan...

    read more

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat