22:00 . PEPC Angkat Bicara Soal Tender dan Pelibatan Vendor Lokal Bojonegoro   |   21:00 . Rotasi Jabatan Kepala Kemenag Bojonegoro, Amanulloh Gantikan Abdul Wahid   |   20:00 . Kontraktor Lokal Bojonegoro Blokade Jalan Menuju PEPC JTB   |   19:00 . Jika CJH Meninggal, PHU Kemenag : Diwakilkan Atau Penarikan   |   18:00 . Menjaga Sawah, Menjaga Negeri: Peran Babinsa Bubulan Mendorong Ketahanan Pangan   |   17:00 . Pedagang Sebut Pencuri Kerap Beraksi saat CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   16:00 . Aplikasi Stroberi Kasir BRI, Permudah Pedagang Proses Pembukuan   |   09:00 . Tak Perlu Ribet, Penarikan Bansos Bisa Lewat BRILink   |   07:00 . Nasabah Ungkap Manfaat Bayar Pinjaman BRI Lewat BRImo   |   15:00 . Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo   |   12:00 . Terekam CCTV, Aksi Curi Uang Pedagang CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   07:00 . Isak Tangis Iringi Pemakaman Anggota DPRD Bojonegoro, Dyah Ayu Ratna Dewi   |   10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |  
Wed, 23 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Tak Hanya Buat Masak, Kayu Manis Ternyata Bisa Menutrisi Rambut

blokbojonegoro.com | Tuesday, 27 October 2020 07:00

Tak Hanya Buat Masak, Kayu Manis Ternyata Bisa Menutrisi Rambut

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Merawat rambut agar terlihat sehat, penuh, dan berkilauan tak harus selalu dengan masker rambut yang harganya mahal.

Banyak bahan-bahan di rumah yang bisa dimanfaatkan sebagai masker rambut. Salah satunya adalah kayu manis.

Rempah satu ini bisa membantu mengatasi beberapa masalah rambut seperti beruban, menipis sebelum waktunya, ketombe, rambut rontok, dan lainnya.

Hal ini dikarenakan kayu manis kaya akan antioksidan dan memiliki sifat antimikroba yang dapat mengatasi berbagai masalah rambut.

Penggunaan masker rambut dari kayu manis dapat meningkatkan sirkulasi darah, merangsang pertumbuhan rambut, dan mengurangi rambut rontok.

Berikut tiga cara membuat masker dari kayu manis untuk menutrisi rambut.

1. Masker kayu manis dan minyak kelapa

Untuk membuat masker ini, siapkan bubuk kayu manis organik dan minyak kelapa dalam suhu dingin. Kemudian campurkan kedua bahan ke mangkuk, aduk rata.

Setelah itu langsung oleskan ke kulit kepala dan diamkan selama 30 menit. Setelahnya cuci bersih rambut menggunakan sampo bebas sulfat.

Masker kayu manis dan minyak kelapa membuat rambut tumbuh lebih cepat karena meningkatkan aliran darah ke kulit kepala dan menstimulasi folikel rambut.

Sifat antibakteri minyak kelapa juga akan mengurangi masalah rambut rontok serta menyembuhkan masalah kulit kepala seperti ketombe. Usahakan untuk menggunakan masker ini minimal 1-2 kali seminggu.

2. Masker kayu manis, telur, dan minyak kelapa

Masker lainnya bisa ditambah dengan telur. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah kocok telur terlebih dahulu.

Kemudian campur dengan sedikit minyak kelapa murni dan bubuk kayu manis organik. Aduk hingga rata.

Setelahnya oleskan masker ke kulit kepala dan pijat dengan lembut. Biarkan masker selama 30 menit.

Terakhir bersihkan rambut dengan sampo bebas sulfat untuk hasil yang lebih baik.

3. Masker kayu manis, madu, dan minyak kelapa

Madu adalah bahan lain yang bisa ditambahkan untuk membuat masker dari kayu manis.

Caranya campurkan dua sendok makan bubuk kayu manis, satu sendok madu, dan beberapa tetes minyak kelapa murni. Lalu aduk hingga merata.

Setelahnya oleskan masker ke kulit kepala dan pijat dengan lembut. Biarkan masker selama 15 menit.

Jangan lupa bersihkan rambut dengan sampo bebas sulfat.

*Sumber: kompas.com

Tag : pendidikan, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat