2 Dusun di Selatan Bojonegoro Banjir
blokbojonegoro.com | Wednesday, 02 December 2020 08:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Intensitas curah hujan yang cukup tinggi mengakibatkan debit air sungai naik hingga ke permukiman warga. Seperti dua dusun yang berada di Desa Bobol, Kecamatan Sekar, Kabupaten Bojonegoro.
Dari informasi yang diperoleh blokBojonegoro.com dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kabupaten Bojonegoro, banjir di wilayah Desa Bobol masuk ke dalam rumah penduduk sekitar pukul 19.30 pada Selasa malam, (1/11/2020).
"Selasa malam intensitas hujan cukup tinggi, mengakibatkan banjir di 2 Dusun yang ada di Desa Bobol, Kecamatan Sekar," ungkap Kasi Kesiapsiagaan Bencana BPBD Bojonegoro, Eko Susanto.
Terkait peristiwa banjir luapan yang melanda wilayah Bojonegoro selatan tersebut, pihak BPBD Bojonegoro memastikan tidak ada korban jiwa. Hanya saja banjir mengakibatkan 12 rumah di 2 Dusun Desa Bobol tergenang setinggi 5-10 centimeter.
"Nihil tidak ada korban jiwa, hanya saja banjir setinggi 5-10 centimeter menggenangi permukiman warga di 2 Dusun," ucapnya.
BPDB Bojonegoro, Satpol PP, TNI, Polri, dan Perangkat Desa setempat turut berkoordinasi untuk mendata kerugian sekaligus memberikan bantuan berupa 7 paket sembako dan terpal kepada para korban yang terdampak. [liz/mu]
Tag : banjir, hujan deras, selatan bojonegoro, banjir bandang
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini