Bupati Anna Hadiri Seminar Nasional Rangkaian Hari Ibu Ke 92
blokbojonegoro.com | Wednesday, 16 December 2020 11:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Bojonegoro, menggelar seminar nasional rangkaian Hari Ibu Ke-92, Rabu (16/12/2020) di Pendopo Malawopati Bojonegoro.
Agenda seminar tersebut dihadiri Bupati Bojonegoro; Anna Mu'awannah, Kepala Dinas DP3AKB; Anik Yulianti, OPD perempuan, Kepala Puskesmas Perempuan, Kepala SMP Perempuan dan Organisasi wanita di Bojonegoro, serta diikuti secara online melalui zoom/webinar.
Bupati Bojonegoro, Anna Mua'wannah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa tugas kaum ibu menjaga konsisten keluarga. Zaman Kemerdekaan saat ini perempuan sudah ikut serta merebut kemerdekaan, peran perempuan saat ini ikut serta dalam bersaing dalam ranah publik.
Perempuan juga merupakan tempat sekolah pertama bagi anak-anaknya. Disitulah peran perempuan juga turut menjaga konsistensi, saat ini di tengah era modernisasi. Pria juga harus merasa bangga dan terbantu dengan adanya peran perempuan menjadi maju.
"Pada refleksi Hari Ibu Ke-91 ini, kolaborasi antara perempuan dan laki-laki sangat dibutuhkan sebagai kekuatan. Baik sektor ekonomi, pendidikan, politik hingga kehidupan," ungkap Bu Anna.
Bupati juga berimbuh, bahwa adanya wanita hebat tentu ada peran pria hebat dibaliknya. Terkait apa makna berdaya, dengan jumlah populasi secara nasional banyak perempuan sebagai human kapital maka kualitas perempuan menjadi baik. Maka Indonesia semakin berdaya dengan didorong secara kualitas untuk mendongkrak pembangunan di Indonesia.
"Dibalik perempuan hebat tentu ada peran pria hebat dalam mendukung, apabila kualitas perempuan baik. Maja Indonesia semakin berdaya dengan didorong secara kualitas untuk mendongkrak pembangunan Indonesia," imbuh Bupati.
Hal senada juga diungkap, Kadin DP3AKB Bojonegoro, Anik Yuliarsih, bahwa dasar kegiatan DPA3KB program kesetaraan gender dalam perayaan hari ibu, yang dirayakan setiap tahun bahwa ada perjuangan wanita Indonesia yang harus diberikan apresiasi.
"Tahun ini kita memperingati hari Ibu ke-92 yang mana merupakan semangat perjuangan perempuan di semua rentan usia. Dari perempuan berbagai profesi yang berjuang di ranah domestik dan publik," terang Kadin DP3AKB Bojonegoro.
Kegiatan seminar Perempuan Insipirasiku untuk kemajuan bangsaku ini, diikuti seluruh OPD secara offline dan masyarakat secara daring dalam rangkaian hari Ibu Ke-91. Untuk memberikan apresiasi terbaik bagi seluruh wanita di Indonesia dari semua sektor usia dan profesi.
"Kami berharap melalui serangkaian seminar perempuan inspirasiku untuk kemajuan bangsaku ini, mampu memberikan apresiasi terbaik bagi seluruh wanita di Indonesia," jelasnya. [liz/mu]
Tag : seminar, hari ibu , peringatan hari ibu
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini