Laba BUMD PT. ADS Tahun 2019 untuk CSR 2,5%, ini Besarannya...
blokbojonegoro.com | Tuesday, 12 January 2021 19:00
Reporter: Parto Sasmito
blokBojonegoro.com - Dalam kesempatan Jengker Bareng LSM dan Media, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Bojonegoro, PT Asri Dharma Sejahtera (ADS) menyampaikan tentang besaran laba yang diperoleh dari Participating Interest (PI) Blok Cepu, dan besaran dana CSR yang dimiliki, yang masih menunggu Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk pengalokasiannya.
Direktur PT ADS, Lalu M. Syahril Majidi menyampaikan, laba dari BUMD Kabupaten Bojonegoro tersebut di tahun 2019 sebesar 31.167.000$ atau jika dikurs rupiah Rp14.200 adalah sebesar Rp442.571.400.000.
[Baca juga: PT. ADS Jengker Bareng LSM dan Media ]
"Berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) kemarin, besaran dana CSR adalah 2,5 persen. Sehingga besaran CSR tahun 2019 kurang lebih 11 Miliar 64 Juta Rupiah. Jika ditambah dengan tahun 2018 ada sekitar 5 miliar. Sehingga total dana CSR ada sekitar 16 Miliar rupiah," ulas Syahril.
Akan tetapi, jika dibandingkan tahun 2018, laba yang didapat PT. ADS menurun sekitar 10 peresn. Menurut Syahril, hal itu disebabkan harga minyak mentah berdasarkan Indonesia Crude Price (ICP) menurun sekitar 8 persen.
"Selain itu terjadi peningkatan Cost Recovery lebih besar, sehingga laba menurun," imbuhnya.
Syarhil juga menegaskan, posisi PT. ADS, sebagai korporasi dalam Badan Kerja Sama (BKS) Blok Cepu adalah investor, yang mana sebagai BUMD pada awalnya diwajibkan untuk setor modal investasi, sehingga Pemkab Bojonegoro saat itu juga mengundang investor, yakni PT. Surya Energi Raya (SER).
Selain PT. ADS, dalam BKS juga ada BUMD Provinsi Jatim, BUMD, dan BUMD Kabupaten Blora serta Provinsi Jawa Tengah. Dalam penyertaan modal atau PI, 10%, masing-masing BUMD Bojonegoro (PT. Asri Dharma Sejahtera/ADS) mendapat 4,5%, Provinsi Jatim (PT. Petrogas Jatim Utama/PJU) 2,2%, Blora (PT Blora Patragas Hulu/BPH) 2,28 %, dan Provinsi Jateng (PT. Sarana Patra Hulu Cepu/SPHC) 1,1%.
Tag : PT ADS, bojonegoro, pi, blok cepu, bks, csr, program
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini