Awas Hoax: Bantuan Sosial Finansial dari BPJS Rp3.500.00
blokbojonegoro.com | Tuesday, 16 March 2021 15:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Beredar pesan berantai di Whatsapp yang menyatakan bahwa adanya bantuan sebesar Rp3.500.00 kepada mereka yang bekerja antara tahun 2000 dan 2021, serta menyertakan tautan palsu dengan tampilan laman berlogo BPJS Kesehatan.
Faktanya pesan tersebut tidak benar
Kepala Humas BPJS Kesehatan M Iqbal Anas Ma’ruf memastikan informasi bantuan sosial finansial dari BPJS Kesehatan adalah tidak benar alias hoaks.
BPJS Kesehatan tidak pernah memberikan bantuan berupa bantuan finansial kepada para pesertanya, sebagaimana dinarasikan dalam unggahan tersebut
Semua informasi terkait BPJS Kesehatan bisa diakses melalui care center 1500 400 atau ke akun medsos resmi dan website resmi bpjs-kesehatan.go.id
Hati-hati dengan informasi terkait kesehatan yang beredar tidak melalui kanal-kanal resmi, seperti postingan di media sosial atau broadcast pesan di aplikasi chatting.
Tag : ingat pesan ibu, pakai masker, covid 19, virus corona, satgas covid 19, lawan covid 19, lawan corona, satgas, pembatasan kegiatan, vaksin, jatah vaksin bojonegoro, jaga jarak, hindari kerumunan, cuci tangan pakai sabun, vaksinasi
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini