Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jembatan Glendeng Penghubung Bojonegoro-Tuban Kembali Ditutup Sementara

blokbojonegoro.com | Friday, 14 May 2021 15:00

Jembatan Glendeng Penghubung Bojonegoro-Tuban Kembali Ditutup Sementara

Kontributor : Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Akibat dari semakin parahnya dan banyaknya pengendara motor yang melintasi di Jembatan Glendeng, Polres Bojonegoro menutup kembali,dan dialihkan lewat Menilo-Banjarsari.

Penjaga warung di sebelah jembatan, Maefa menjelaskan, yang melintasi jembatan di hari-hari biasa hanya kisaran 100 sampai 200. Di hari Raya ini yang melintasi 2 kali lipat lebih banyak dari hari biasa.

"Karena banyaknya pengendara motor yang melintasi dan tidak bisa diatur lalu Polres Bojonegoro mendatangi jembatan untuk melakukan penutupan sementara," ujarnya.

Ditambahkan, dari Polres tadi mengatakan jika sudah kelihatan normal maka boleh dibuka kembali.

Warga sekitar juga mengeluh dengan semakin parahnya keadaan jembatan glendeng ini, Semakin parahnya jembatan tersebut juga mengakibatkan retak-retak di dinding musala dan rumah di sekitar jembatan.

"Musala, Rumah dan jalan-jalan retaknya semakin parah," ujarnya

Penjaga warung sebelah jembatan menambahkan, saya berharap semoga pemerintah agar cepat-cepat menangani jembatan ini. [riz/ito]

Tag : Jembatan, glendeng, Bojonegoro, tuban



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini