Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Petugas Gabungan Perketat Titik Penyekatan Kedewan-Cepu

blokbojonegoro.com | Saturday, 15 May 2021 08:00

Petugas Gabungan Perketat Titik Penyekatan Kedewan-Cepu

Kontributor: Uul Lyatin

blokbojonegoro.com - Terkait adanya larangan mudik dan pembatasan ditiga titik perbatasan Bojonegoro, kini petugas gabungan perketat pembatasan di salah satu titik penyekatan, yaitu Kedewan-Cepu. 

Petugas gabungan tersebut terdiri dari polsek Kedewan, Koramil Kedewan, satpol PP, dan petugas kesehatan Kedewan. Penyekatan tersebut tepatnya di desa Beji, Kecamatan Kedewan, Kabupaten Bojonegoro yang menghubungkan dengan Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora Jawa Tengah. 

Tampak jelas beberapa petugas menghentikan pengguna kendaraan roda dua maupun roda empat yang melintasi lokasi titik penyekatan tersebut pada hari Jumat (14/05/2021). 

Beberapa petugas menanyakan surat maupun identitas pribadi dan memberikan beberapa pertanyaan. Serta melakukan pengecekan suhu tubuh dengan menggunakan thermogan guna mengantisipasi adanya penyebaran virus Covid-19. 

"Apabila kami menemukan warga uang mudik dari luar provinsi maka kami tetap suruh mereka putar balik, kecuali mereka yang membawa surat lengkap sesuai SE yang berlaku," ujar petugas Polsek Kedewan, Bripka Tri Hardiyanto. 

Sementara itu beberapa pengendara sempat kaget terkait adanya penyekatan tersebut, namun rata-rata dari mereka adalah warga sekitar yang sedang melakukan kegiatan hari raya seperti biasanya. [uul/lis]

 

Tag : Mudik, penyekatan, kedewan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini