PPKM Level 4, Tren Penjualan Emas Meningkat
blokbojonegoro.com | Monday, 09 August 2021 19:00
Kontributor: Maulina Alfiyana
blokBojonegoro.com - Fenomena tren penjualan emas tengah meningkat di Kabupaten Bojonegoro saat masa pandemi, terlebih saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 diberlakukan seperti sekarang.
Seorang warga, Hartatik, warga Kecamatan Kapas yang setiap hari bekerja sebagai buruh mengaku saat PPKM diberlakukan, kondisi keuangannya mulai tak menentu.
"Hanya berkerja sebagai buruh pabrik, gajinya tak seberapa. Apalagi di masa pandemi sering diliburkan, membuat pendapatan turun," keluhnya.
Ketika disinggung mengapa dirinya menjual perhiasan emas, Hartatik mengaku untuk menutup kebutuhan hidup. Bahkan sudah beberapa kali dirinya melakukan hal tersebut.
"Untuk saat ini dijual dulu buat kebutuhan hidup, besok kalau ada rezeki beli lagi," imbuhnya.
Sementara itu, Fiama, salah seorang penyedia jasa jual beli emas mengaku ada peningkatan pelanggan yang menjual perhiasan emasnya.
Dia menceritakan, hampir setiap hari ada yang menjual perhiasan emas. Rata-rata digunakan untuk keperluan sehari-hari.
"Banyak yang menjual emas sejak dua bulan terakhir. Yang dijual mulai cincin, kalung, hingga gelang," sebutnya. [lin/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini