Dukung Geliat Ekonomi Kreatif CEC Gelar Pelatihan Digital Marketing
blokbojonegoro.com | Tuesday, 28 September 2021 19:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Dukung geliat ekonomi kreatif di Kabupaten Bojonegoro, perkumpulan pelaku industri kreatif UMKM/IKM Economy Center (CEC) dari berbagai macam pelaku usaha di bidang makanan, minuman, kerajinan, batik hingga bidang jasa. Tampak peserta yang mengenakan seragam batik begitu antusias mengikuti pembinaan pengembangan ekonomi kreatif, Selasa (28/09/2021).
Kegiatan dibuka oleh Wakil Bupati Bojonegoro, Budi Irawanto dan dihadiri juga oleh Kepala Bakorwil Bojonegoro, Agung Subagyo. Kegiatan ini berorientasi pada pengembangan digital marketing dalam bentuk pembuatan video animasi sederhana sebagai sarana media promo produk.
Adib Nurdiyanto, selaku Narasumber menyatakan bahwa pelatihan semacam ini sangat penting untuk menunjang marketing para pelaku ekonomi kreatif karena kesan pertama terhadap suatu produk sangat berpengaruh bagi konsumen.
"Targetnya para peserta bisa membuat video iklan produk sehingga bisa menambah tingkat penjualan produk. Bersinergi dengan Bakorwil Bojonegoro," ungkap Ketua CEC Bojonegoro, Adib Nurdiyanto.
Terpisah, Wakil Bupati Bojonegoro, Budi Irawanto, menyampaikan bahwa pengembangan kompetensi informasi digital wajib dilakukan bagi para pelaku UMKM/IKM di Bojonegoro. Terutama saat marketing secara langsung tidak bisa dilakukan di tengah Pandemi Covid-19. "Sebab pelaku industri kreatif harus naik kelas agar promo produknya tidak sekadar menggunakan foto produk," ucapnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Bakorwil, Agung Subagyo, menurutnya pintu gedung East Java Super Corridor (EJSC) dibuka lebar bagi para millenial yang ingin mengembangkan talentanya, tentunya sesuai program yang ada di EJSC.
"Dengan harapan mampu menunjang kompetensi para pelaku ekonomi kreatif. Sebab ekonomi kreatif ini berkaitan dengan konsep era ekonomi baru yang mengutamakan informasi dengan mengandalkan dari SDM," pungkasnya. [liz/lis]
Tag : Geliat, ekonomi, pelatihan, digital
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini