1200 Sego Buwohan Disajikan Saat Harlah SMT Bojonegoro ke-12
blokbojonegoro.com | Monday, 20 June 2022 13:00
Reporter: M. Anang Febri
blokBojonegoro.com - Momen anniversary Sekolah Model Terpadu (SMT) Bojonegoro ke-12, hari ini dirayakan dengan sajian 1200 bungkus Sego Buwohan. Perayaan hari jadi ini juga menyajikan 12 tumpeng sebagai simbol 12 tahun SMT andil dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa.
Sebelum menyantap 1200 bungkus Sego Buwohan, segenap elemen SMT mulai dari siswa TK, SD, SMP, SMA, staf, guru, berikut komite sekolah terlebih dulu mengikuti giat jalan sehat bertajuk Kreasi Keterpaduan.
Peserta jalan sehat yang juga diikuti oleh sejumlah perangkat Desa Tikusan, berangkat dari komplek SMT menuju Sukowati, kemudian mengitari jalur desa, hingga kembali ke Desa Tikusan, dan finish di area pemberangkatan semula.
Kepala Sekolah (Kepsek) SMA MT Bojonegoro, Mashadi menerangkan bahwa Hari Lahir ke-12 SMT Bojonegoro sekaligus memperingati Hari Lahir Pancasila. Dengan begitu, pihaknya beharap agar segenap elemen SMT Bojonegoro dapat saling erat, berpadu, guyub rukun satu sama lain.
"Pada anniversari ke-12 ini, mari kita jalin keterpaduan lebih erat dan lebih akrab lagi," ungkap Mashadi berharap.
Perayaan hari jadi SMT kali ini, begitu diapresiasi oleh pihak Komite Sekolah. Sebab sejak adanya pandemi 2 tahun belakang, sejumlah agenda yang dibuat saling bersinergi telah lama dijumpai.
"SMT ini sejatinya adalah satu rumah, cuma punya gotakan masing-masing. Tinggal bagaimana kita bisa bersama-sama untuk saling support sehingga beban yang ada menjadi lebih ringan. Minimal bisa saling cerita, saling berkolaborasi," papar Mas Bangun, perwakilan Komite Sekolah SMT Bojonegoro, Senin (20/6/2022).
Selebihnya, Komite Sekolah menekankan supaya terus ditingkatkan aspek kebersamaan, keterpaduan, dan gotong royong sehingga Sekolah Model Terpadu bisa lebih terawat, bisa lebih baik, dan lebih berprestasi ke depannya. [feb/col]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini