Nataru Penumpang Bus AKAP AKDP di Bojonegoro Capai 50 Ribu
blokbojonegoro.com | Friday, 29 December 2023 14:00
Reporter : Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Pemerintah terus berupaya memastikan keselamatan penumpang bus saat terjadi peningkatan mobilitas penduduk ketika musim libur Natal 2023 dan tahun baru 2024.
Kepala Terminal Rajekwesi Bojonegoro Budi Sugiarto mengungkapkan, tercatat sebanyak 54.436 penumpang naik dan turun di terminal Rajekwesi Bojonegoro menggunakan bus AKAP dan AKDP pada momen Natal 2023. Data tersebut merupakan perhitungan hingga 27 Desember 2023, baik kedatangan dan keberangkatan dari terminal Rajekwesi.
"Sementara saat 25 Desember momen Natal tercatat 1609 kedatangan dan 1286 keberangkatan penumpang," ungkap Budi Sugiarto.
Pihaknya juga sudah melakukan beberapa persiapan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). Salah satunya melakukan pemeriksaan armada bus dan perbaikan fasilitas terminal, kemudian melakukan medical check up bagi petugas terminal dan pemeriksaan kesehatan bagi crew bus.
"Juga bekerjasama dengan Jasa Raharja, juga dilakukan pemotongan ranting pohon yang riskan patah," ucapnya.
Sementara itu, pengecekan armada bus dilakukan setiap hari. Akan tetapi saat momen hari besar keagamaan, nantinya akan dilakukan dengan petugas gabungan dari Dinas Perhubungan dan Polres Bojonegoro. "Karena saat momen Nataru biasanya penumpang akan mengalami peningkatan cukup signifikan," ujarnya.[liz/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini