10:00 . Pasar Murah TMMD Bojonegoro, Warga Serbu Sembako dan Olahan Ikan Lokal   |   21:00 . Inilah Logo HUT Republik Indonesia ke 80   |   20:00 . Butuh Penetapan Pengadilan untuk Kependudukan, Cukup di Mal Pelayanan Publik   |   18:00 . Coming Soon, Road Race Bupati Cup Bakal Sapa Bojonegoro?   |   17:00 . Bupati Serahkan Cangkul Buka TMMD di Bojonegoro   |   16:00 . Bupati: TNI Harus Proaktif Hadapi Persoalan Rakyat   |   15:00 . 3 Program Unggul, Kelompok 54 KKN UNUGIRI Siap Kontribusi di Desa Karangmangu   |   08:00 . Formasi JF Kemenag 2025 Melonjak, Lebih dari 219 Ribu Disetujui KemenPANRB   |   06:00 . Semester 1 Tahun 2025, Realisasi Investasi Hulu Migas Capai Rp118 triliun   |   23:00 . Ziarah, Akhiri KKNT UPN Veteran Jawa Timur di Ponpes Langitan   |   22:00 . Tim Pemadam Bahasi Sisa-Sisa Kebakaran di Kedungadem   |   21:00 . Korsleting Listrik, Rumah Warga Bojonegoro Terbakar, Uang Tunai dan Motor Ludes   |   20:00 . Bupati Bojonegoro Berangkatkan 858 Mahasiswa KKN PINTAR UNUGIRI   |   19:00 . UNUGIRI Berangkatkan 858 Mahasiswa Wujudkan Kemandirian Ekonomi Desa   |   18:00 . Pasukan Tiga Matra TNI Manunggal Membangun Desa   |  
Thu, 24 July 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Layanan Lebih Dekat, 331 Desa di Bojonegoro Gunakan Panah Srikandi

blokbojonegoro.com | Wednesday, 17 January 2024 17:00

Layanan Lebih Dekat, 331 Desa di Bojonegoro Gunakan Panah Srikandi

Reporter: M. Anang Febri

blokBojonegoro.com - Warga Bojonegoro semakin merasakan kemudahan dalam mengakses pelayanan Kependudukan Catatan Sipil (Dukcapil). Sebab, pelayanan di desa telah dihadirkan lewat kerjasama Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Bojonegoro bersama Pemerintah Desa setempat.

Data yang dihimpun blokBojonegoro.com melalui Dinas Dukcapil, tercatat 331 Desa dari total 420 Desa maupun Kelurahan yang ada di Kabupaten Bojonegoro sudah terdaftar di Panah Srikandi. Sebuah program peraih juara 1 dalam ajang Bojonegoro Innovative Award 2023 itu, mampu menghadirkan pelayanan lebih dekat ke masyarakat. 

"Dulunya masyarakat masih berpusat di Disdukcapil, terus kemudian dialihkan ke Kecamatan. Ada yang masih jauh, akhirnya di desa," buka Kepala Dinas Dukcapil, Yayan Rohman saat dijumpai blokBojonegoro.com disela aktivitasnya.

Layanan mandiri Dukcapil, sambunya, sebenarnya dapat diakses kian dekat. Yakni pada Hand Phone atau smartphone masing-masing yang melekat dan selalu dibawa kemana pun, asalkan memiliki IKD.

"Tahun 2024 ini peningkatan layanan Adminduk, semakin didekatkan. Kalau sudah di HP itu kan sudah mentok dekat. Meski masyarakat kita belum semua yang pegang HP, bagi yang tidak pegang HP makanya datang ke desa dengan program Panah Srikandi itu," jelasnya lagi.

Kendati demikian, masih terdapat sejumlah desa yang belum bergabung dengan Panah Srikandi, pihaknya menyerahkan kembali ke desa setempat. Hal itu dikarenakan oleh kesiapan desa masing-masing, yang mana salah keperluan harus dimiliki secara mandiri. 

"Layanan di desa itu, operator yang membiayai dari desa, peralatan semua dari desa. Capil hanya melatih, dan bagi desa yang mau, monggo. Bagi desa yang belum, mungkin belum ada operator, mungkin sinyalnya tidak ada, dan banyak faktor," tuturnya.

Adapun setidaknya 61 desa tambahan, pada akhir tahun 2023 lali telah mengusulkan program Panah Srikandi pada tahun 2024. Para operator pun telah diberikan pelatihan khusus untuk mempermudah pelayanan pada tingkat desa.

Terpisah, Sekretaris Desa (Sekdes) Kedungbondo Kecamatan Balen Arif Rachman saat dikonfirmasi perihal program Panah Srikan mengaku, banyak warga memanfaatkan program tersebut untuk kepentingan pencatatan sipil yang lebih mudah.

"Warga yang mau mengurus Kartu Keluarga, akta kematian bisa langsung datang ke balai desa untuk mengurus berkas yang dibutuhkan. Tergantung antrean juga, kalau sedikit, data bisa cepat. Kalau yang daftar banyak ya gak bisa langsung jadi," paparnya kepada blokBojonegoro.com, Rabu (17/1/2024). [feb/lis]

 

Tag : layanan, baru, disdukcapil



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat