Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pilkada Bojonegoro 2024

Kaesang Harap Milenial di Bojonegoro Merapat ke Setyo Wahono

blokbojonegoro.com | Wednesday, 24 July 2024 18:00

Kaesang Harap Milenial di Bojonegoro Merapat ke Setyo Wahono

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep berharap milenial di Kabupaten Bojonegoro agar merapat di bakal calon bupati (Bacabup), Setyo Wahono di Pilkada Bojonegoro 2024 mendatang.

Hal tersebut, diungkapkan anak bungsu Presiden Joko Widodo dalam sebuah video berdurasi 40 detik yang tersebar di sejumlah WhatsApp Group (WAG) di Kabupaten Bojonegoro.

“Halo semuanya, warga Bojonegoro khususnya temen-temen milenial dan gen z, di Pemilu nanti bisa memilih Mas Wahono,” ungkap Kaesang di video tersebut.

Adik dari Wakil Presiden terpilih pada Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka itu menjelaskan, nantinya adik Mensesneg, Pratikno itu akan memberikan program-program terbaik untuk para pemuda di Kabupaten Bojonegoro.

“Jadi, jangan lupa pilih Pak Wahono untuk jadi Bojonegoro 1 di tahun 2024 ini,” pungkasnya sambil unjuk jempol.

Untuk diketahui, adik kandung Mensesneg Pratikno, Setyo Wahono saat ini telah mengantongi rekomendasi dari 4 parpol untuk maju sebagai bakal calon bupati Bojonegoro, dan berpasangan dengan Nurul Azizah.

Keempat parpol yang telah resmi menurunkan rekomendasi itu, diantaranya Partai Gerindra, Demokrat, PPP, PBB. Namun, beberapa parpol yang tergabung di Koalisi Indonesia Maju (KIM) juga diperkirakan akan memberikan rekomendasi ke pasangan tersebut. [riz/mu]

 

Tag : Pilkada bojonegoro, kaesang pengarep, pilkada 2024, pilkada bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini