10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |   15:00 . Duh...!!! 85 Anak Ngebet Nikah Muda, Salah Satu Faktor Hamil dan Punya Anak   |   14:00 . Maling Motor Marak di Bojonegoro Barat, Warga Sebut Ciri-ciri Pelaku Sama   |   12:00 . Dipolisikan Dugaan Pungli, Ini Respon Humas dan Komite SMP di Kasiman   |   11:00 . Sapa Bupati, Jadi Ajang Warga Bojonegoro Mengadu ke Bupati Wahono   |   09:00 . Kerap Setor Tunai, Pedagang Kelapa Ungkap Manfaat Jadi Nasabah BRILink   |   08:00 . SMP Negeri di Kasiman Bojonegoro Dipolisikan Wali Murid Dugaan Pungli   |   18:30 . Manasik Haji CJH Bojonegoro   |   18:00 . Rp1,9 T Efisiensi Pemkab Bojonegoro, Paling Banyak Infrastruktur   |   17:30 . 1508 Calon Jemaah Haji Bojonegoro 2025   |   17:00 . 1508 CJH Ikuti Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kabupaten Bojonegoro di Go Fun   |   16:00 . Sekolah SD Bubar Gegara Bau Menyengat Pabrik Tembakau, Pernah Disegel Satpol PP   |   15:00 . Temui Pemimpin Cabang Bulog, Eko Wahyudi : Kita Dorong Bulog Untuk Tetap Serap   |  
Sun, 20 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pasutri Hanyut di Bojonegoro

Korban ke 2 Akhirnya Ditemukan di Waduk Pacal

blokbojonegoro.com | Wednesday, 25 December 2024 10:00

Korban ke 2 Akhirnya Ditemukan di Waduk Pacal Foto/dok.BPBD Bojonegoro: Tim SAR tengah mengevakuasi korban ke 2 Pasutri yang hanyut sampai Waduk Pacal.

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Selang sehari setelah ditemukannya korban pertama, Dinik (55) warga warga RT 06/RW 03 Desa Jari, Kecamatan Gondang, Kabupaten Bojonegoro, Selasa (24/12/2024) sekitar pukul 13.30 WIB kemarin, pagi tadi suaminya giliran yang ditemukan.

Lokasinya sama, yakni di sekitar Waduk Pacal, turut Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, dan korvan juga telah meninggal dunia.

[Baca Juga: https://blokbojonegoro.com/2024/12/24/satu-korban-ditemukan-di-waduk-pacal-bojonegoro/]

Informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, Rabu (25/12/2024) kurang lebih pukul 06.30 WIB, korban atas nama Sukarbin (55) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Bojonegoro, Laela Noer Aeny mengatakan, korban Sukarbin ditemukan oleh masyarakat yang sedang mencari ikan di Waduk Pacal. Kemudian warga melapor ke Tim SAR yang stanbay di waduk itu.

“Kedua korban diduga tenggelam, karena terserat arus sungai yang deras. Semuanya sudah ditemukan dengan kondisi meninggal dunia,” katanya.

Sejak beberapa hari, Tim SAR gabungan, dari BPBD Bojonegoro, Polisi, TNI, Brimob, Damkarmat, Satpol PP dan Potensi SAR, serta masyarakat ikut serta dalam pencarian.

“Kami menghimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai cuaca ekstrem pada musim penghujan, untuk tidak melakukan aktivitas apapun di dekat sungai atau waduk. Juga hindari berteduh di bawah pohon, dan selalu jaga keselamatan saat berkendaraan," pungkasnya. [riz/ko]

Tag : korban tenggelam, waduk, sungai meluap, banjir bandang, korban banjir bandang



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat