22:00 . Deklarasi Anti Narkoba-Hp Ilegal, Lapas Bojonegoro: Kami Tindak Tegas   |   14:00 . Long Weekend, Ribuan Tiket Kereta Api Terjual di Stasiun Bojonegoro   |   10:00 . Viral! Penambalan Jalan Bojonegoro-Babat Diinjak-injak   |   08:00 . Kabulkan Tuntutan JPU, Hakim Vonis Terdakwa Korupsi Mobil Siaga Hukuman Ringan   |   06:00 . 298 PPPK Kemenag Bojonegoro Resmi Terima SK   |   19:00 . Tingkatkan Daya Saing, Kontraktor Lokal di Blok Cepu Berlatih dan Berbagi Pengalaman   |   15:00 . Santunan Duka Dihapus, Pemkab Bojonegoro Ganti Jaminan Sosial Senilai Rp42 Juta   |   10:00 . Kasus Dugaan Korupsi APBDes Drokilo Bojonegoro Dinaikkan ke Penyidikan   |   07:00 . PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Workshop Penyusunan Alur Layanan Pencegahan dan Penanganan Perkawinan Anak   |   12:00 . Komisi A DPRD Bojonegoro Soroti Lambannya Proses PAW Kades   |   09:00 . Membangun Ketahanan Pangan dari Kearifan Lokal   |   21:00 . Anggota PDKB Antusias Belajar Anyaman Tas dari Embos Plastik Hasil Studi Tiru ke Magetan   |   18:00 . STIEKIA Fun Run 2025, Sambut Dies Natalis ke-28 dengan Semangat Kebersamaan   |   09:00 . UNUGIRI Bojonegoro Buktikan Lagi, Terbanyak Raih Hibah Penelitian dan Pengabdian Kemdiktisaintek 2025   |   08:00 . SMK Kasiman dan Duta Cemerlang Motor Sepakati MoU Vokasi Berwawasan Lingkungan   |  
Thu, 29 May 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Serah Terima Jabatan TP PKK, Cantika Wahono Ajak Seluruh Stakeholder Bersinergi

blokbojonegoro.com | Saturday, 08 March 2025 18:00

Serah Terima Jabatan TP PKK, Cantika Wahono Ajak Seluruh Stakeholder Bersinergi

Reporter: Nidlomatum MR

blokbojonegoro.com - Cantika Wahono Ketua Tim Penggerak PKK kabupaten Bojonegoro, Sabtu, 8 Maret 2025 melaksanakan kegiatan Serah Terima Jabatan Ketua TP PKK Kab Bojonegoro 2025-2030 di Ruang Angling Dharma Pemkab Bojonegoro. 

Turut hadir Bupati Bojonegoro, Wakil Bupati Bojonegoro, Purna Pj Ketua TP PKK Dian Adiyanti Adriyanto, TP PKK Jawa Timur, Sekda, Staff Ahli, Asisten, Kepala OPD, Camat dan Ketua TP PKK se Kab Bojonegoro. Serah terima jabatan tersebut di tandai dengan Penandatanganan Serah Terima Jabatan oleh Purna Pj Ketua PKK Dian Adiyanti Adriyanto dan Ketua PKK Cantika Wahono.

Cantika Wahono mengawali sambutannya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada ibu penjabat ketua Tim Penggerak PKK kabupaten Bojonegoro. Sebab, selama masa jabatannya telah memberikan dedikasi untuk kemajuan tim penggerak PKK Kabupaten Bojonegoro ini. "Terima kasih pula kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepada kami dalam menjalankan tugas sebagai ketua tim penggerak PKK kabupaten Bojonegoro. Sebagaimana kita ketahui bersama, tim penggerak PKK memiliki peran penting dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam pemberdayaan keluarga dan peningkatan kesejahteraan masyarakat utamanya kaum perempuan di Kabupaten Bojonegoro," ujarnya. 

Dirinya menyadari besarnya tanggung jawab yang diemban oleh tim penggerak PKK Kabupaten Bojonegoro. Oleh karena itu, memerlukan dukungan dan partisipasi aktif dari semua pihak. Baik dari jajaran organisasi Perangkat Daerah, organisasi masyarakat, dan warga kabupaten Bojonegoro serta seluruh stakeholder untuk bersinergi bersama sama dalam satu tujuan guna mewujudkan keluarga sejahtera, mandiri, dan berkualitas.

Dalam sambutannya, Bupati Bojonegoro Setyo Wahono mengucapkan selamat atas amanah yang diemban sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bojonegoro yang baru. Menurutnya, tugas sebagai Ketua PKK bukanlah tugas yang ringan. Meski demikian, dengan komitmen, dan semangat yang dimiliki diharapkan mampu meneruskan dan meningkatkan program-program yang sudah berjalan dengan baik, sekaligus menghadirkan inovasi dan terobosan baru yang relevan dengan kebutuhan masyarakat saat ini. "Selanjutnya saya berharap agar Ibu dapat segera beradaptasi dan bersinergi dengan jajaran pengurus PKK di semua tingkatan, mulai dari kabupaten, kecamatan, hingga desa. Dengan demikian, gerakan PKK akan semakin solid dan mampu menghadapi tantangan ke depan, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga dan membangun kemandirian masyarakat," terangnya.

Bupati menambahkan, dalam menghadapi tantangan pembangunan saat ini, kolaborasi dan gotong royong menjadi kunci utama keberhasilan. PKK sebagai mitra strategis pemerintah memiliki peran penting dalam memperkuat ketahanan keluarga yang menjadi pondasi utama kemajuan daerah. "Oleh karena itu, saya mengajak seluruh jajaran Tim Penggerak PKK, baik di tingkat desa, kabupaten, kecamatan, hingga desa, untuk terus berperan aktif, berinovasi, dan bekerja sama dalam mendukung program-program prioritas pemerintah," pungkasnya. [lis]

Tag : Serah terima, jabatan, pkk



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat