Fotografer: Istimewa
blokBojonegoro.com - Pengukuhan Guru Besar UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya ke 106-112, resmi digelar Selasa (23/12/2025). Berlangsung di Gedung KH. Saifuddin Zuhri UINSA Surabaya, acara bisa disaksikan melalui live streaming di akun resmi kampus Islam terbesar di Jawa Timur tersebut, di link Youtube: https://youtube.com/UINSA Official.
[Baca Juga: PROSES PENGUKUHAN GURU BESAR PROF. DR. UMI HANIFAH, M.PD.I https://www.blokbojonegoro.com/2025/12/23/prosesi-prof-umi-hanifah-alumni-ponpes-attanwir-jadi-guru-besar-di-sidang-senat-terbuka-uinsa-surabaya]
Diantara Guru Besar yang dikukuhkan dalam Sidang Senat Terbuka itu ada Alumni Pondok Pesantren (Ponpes) Attanwir, Desa Talun, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro, Prof. Dr. Hj. Umi Hanifah, S.Ag., M.Pd.I. Seperti diberitakan sebelumnya, Prof. Dr. Umi Hanifah, M.Pd.I. puteri pasangan (Alm.) KH. Ahmad Thoha Shiddiq dan (Almh.) Hj. Siti Rahmah Umar, warga Desa Bulaklo, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro.
Guru Besar Bidang Teknologi Pembelajaran Bahasa Arab UINSA Surabaya ketika menyampaikan orasi ilmiah di depan civitas akademika UINSA Surabaya dan ribuan hadirin yang hadir, Prof Umi begitu lantang dan membuat pemirsa merinding.
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published