Reporter : Joel Joko

blokBojonegoro.com - Seorang petani di Desa Bakalan, Kecamatan Kapas, Bojonegoro meninggal dunia akibat tersambar petir sore kemarin. Korban M.Naspirin (37) warga RT04/RW.01 desa setempat. 

"Korban meninggal dengan posisi tengkurap di tanggul sawah milik Patmo," kata Kapolsek Kapas AKP Ngatimin.

Menurut keterangan saksi, sore kemarin korban pergi ke sawah untuk  mengecek tanaman. Tapi hingga pukul 18.00 WIB korban tak kunjung pulang. Lalu kakak korban Kasmo(50) mengecek ke sawah dan menemukan adiknya sudah terbujur tak bernyawa.

Korban menggunakan kaos lengan panjang warna orange dengan keadaan terkoyak tidak beraturan. Posisi korban 

membujur dan tengkurap di tanggul sawah milik Patmo. Selanjutnya saksi memberitahu kepala desa setempat dan diteruskan ke Polsek Kapas.

Hasil pemeriksaan tim medis puskesmas dan anggota Polsek Kapas menemukan luka bakar atau lebam di tubuh korban seperti perut dan punggung. Selain itu telinga kanan kiri mengeluarkan darah. Setelah dipastikan tidak ada tanda-tanda kekerasan, selanjutnya jenazah diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.[oel/ito]