Ribuan Warga NU Ikuti Istighosah

Sejak pagi, ribuan warga Nahdliyin (sebutan jemaah NU) sudah berbondong-bondong datang. Mereka masuk ke GOR Dabonsia di Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Minggu (7/4/2019).

Istighosah Kubro ini digelar oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bojonegoro. Yang hadir Nahdliyin dari seluruh kecamatan di Kabupaten Bojonegoro. Serba pakaian putih, mereka dari MWC NU, Muslimat, Fatayat, Ansor, IPNU/IPPNU dan Banom lainnya.

Selain undangan lokal Bojonegoro, acara juga dihadiri perwakilan PWNU Jatim dan PBNU. Tidak hanya istighosah, ada pula Tahtimul Quran bil Ghoib dan sholawat dengan diiring Ahbabul Musthofa Bojonegoro.