Istighosah Serentak Kemenag Bojonegoro, Doa untuk Negeri di Tengah Situasi Kurang Kondusif

Reporter: M. Anang Febri 

blokBojonegoro.com - Suasana khusyuk menyelimuti Masjid Al-Ikhlas Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bojonegoro, Senin (1/9/2025). Pegawai internal, para pengawas, serta penyuluh agama Islam berkumpul dalam kegiatan istighosah dan doa bersama. Mereka tak hanya berdoa untuk diri sendiri, tetapi juga untuk keselamatan dan ketenangan bangsa Indonesia yang tengah menghadapi situasi kurang kondusif.

[Baca Juga: https://blokbojonegoro.com/2025/09/01/ciptakan-suasana-kondusif-bupati-tekankan-sinergi-dan-pelayanan-terbaik-untuk-masyarakat/]

Kegiatan ini merupakan bagian dari aksi spiritual serentak yang juga digelar di seluruh KUA dan madrasah di bawah naungan Kemenag Bojonegoro. Semangat kebersamaan dalam lantunan doa tampak kuat, seolah menjadi simbol kepedulian ASN Kemenag terhadap kondisi bangsa saat ini, khususnya terkait maraknya penyampaian aspirasi di berbagai daerah.

Plt. Kasubbag TU Kemenag Bojonegoro, H. M. Sholihul Hadi, dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk ikhtiar bersama untuk menjaga kondusifitas dan keamanan.

"Melalui doa dan istighosah ini, kita berharap situasi bangsa kembali aman, damai, dan masyarakat dapat menjalankan aktivitas dengan tenang," ungkapnya.

Lebih dari sekadar seremonial, kegiatan ini juga menjadi momentum refleksi spiritual, terlebih bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Kepala Kantor Kemenag Bojonegoro pun mengajak para penyuluh agama Islam untuk lebih aktif dalam menyampaikan pentingnya menjaga perdamaian di tengah masyarakat. Pihaknya menekankan bahwa keteladanan Rasulullah dalam membawa pesan damai dan persatuan harus terus digaungkan.

Harapannya, kegiatan ini tidak hanya menjadi rutinitas sesaat, tetapi mampu menguatkan komitmen semua pihak untuk menjaga harmoni sosial. Doa-doa yang terlantun pagi itu membawa pesan mendalam, bahwa keamanan dan kedamaian bukan hanya tugas aparat, tetapi juga tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat. [feb/mad]